Maghrobi Suwignyo
Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Saving Matrix untuk Meminimumkan Biaya Distribusi (Studi Kasus: Toko Oleh-Oleh Surabaya Honest) Saindi Aksari; Maghrobi Suwignyo; Bayu Setia Nugraha; Sondik Armansyah; Evi Yuliawati
Jurnal Teknologi dan Manajemen Vol 4, No 2 (2023): July
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.jtm.2023.v4i2.3885

Abstract

Toko oleh-oleh Surabaya Honest merupakan usaha kecil menengah yang memproduksi berbagai jenis roti. Dalam mendistribusikan produknya, rute yang harus ditempuh dibagi menjadi 5 jalur pengiriman yaitu Sedati, Buncitan, Mangkurejo, Rungkut, dan Wadung Asri. Toko oleh-oleh Surabaya Honest masih mengalami kesulitan dalam menentukan rute distribusi roti dikarenakan jarak antara tempat produksi dengan outlet saling berjauhan dan sampai saat ini belum memiliki metode khusus dalam menentukan rute distribusi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menentukan rute pengiriman yang akan ditempuh sehingga dapat meminimalkan biaya distribusi pada Toko oleh-oleh Surabaya Honest. Penentuan rute transportasi ini diselesaikan dengan metode Saving Matriks. Metode tersebut digunakan dalam menentukan rute pengiriman produk ke wilayah-wilayah outlet dengan cara menentukan rute pengiriman yang akan dilalui dan jumlah kapasitas kendaraan agar bisa memperoleh rute terpendek dan biaya distribusi yang minim. Perbandingan rute pengiriman produk Toko oleh-oleh Surabaya Honest dengan menggunakan metode saving matrix dan metode nearest neighbor menghasilkan rute yang efektif dan efisien dimana rute awal sebanyak 4 rute menjadi 2 rute baru. Dengan diterapkannya metode saving matrix menunjukkan penurunan jarak tempuh pengiriman yang semula 120,7 km menjadi 60,2 km, dengan demikian didapatkan penghematan jarak sebesar 60,5 km. Biaya total distribusi sebelum penerapan metode saving matrix yaitu sebesar Rp. 428.040 dan setelah penerapan metode saving matrix menjadi Rp. 213.370, sehingga perusahaan dapat menghemat Rp. 214.670 atau sebesar 50,15%.