Suhana Suhana
Institut Citra Internasional

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Faktor faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Thalassemia Beta Mayor pada Anak Suhana Suhana; Hendra Kusumajaya; Rezka Nurvinanda
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 4 (2023): November 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v5i4.1918

Abstract

Thalassemia merupakan penyakit yang menjadi permasalahan di dunia, terutama di Indonesia yang semakin tahun kejadiannya selalu meningkat. Thalassemia beta mayor merupakan penyakit genetik yang diturunkan oleh orangtua, namun bukan berarti tidak dapat dilakukan pencegahan. Pencegahan thalassemia dapat dilakukan dengan memperhatikan faktor faktor yang berhubungan dengan kejadian thalassemia beta mayor pada anak. Tujuan pada penelitian ini adalah mengetahui faktor faktor yang berhubungan dengan kejadian thalassemia beta mayor pada anak. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional study. Populasi pada penelitian ini adalah 161 anak di Rumah Sakit Bakti Timah Kota Pangkalpinang. Besaran sampel dalam penelitian ini adalah 69 responden yang dipilih dengan tekhnik purposive sampling. Pada penelitian ini, proses pengumpulan data menggunakan alat bantu berupa lembar observasi tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian thalassemia. Data yang sudah dikumpulkan kemudian dilakukan analisis univariat dan bivariat dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa terdapat hubungan antara faktor riwayat keluarga (p-value=0,000), kedekatan hubungan keluarga orangtua (p-value=0,000), dan suku (p-value=0,007) dengan kejadian thalassemia beta mayor pada anak.