Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT PASCA PANDEMI COVID 19 BERBASIS BINA MANUSIA DAN BINA LINGKUNGAN Muhammad Achwan; Tutik Heriana; Takim Mulyanto; Fista Herry Nooryanto; Darmawan Darmawan
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i2.16406

Abstract

Bina lingkungan di Kelurahan Tambakbayan dengan mewujudkan bersih lingkungan ersama partisipatif warga sekitar di lokasi agar tetap menjalankan tugas menjaga lingkungan. Bina Manusia dengan meningkatkan partisipasi warga agar ikut terlibat dalam kegiatan senam sehat sebagai sarana meningkatkan imun dan mengadakan penyuluhan perbankan tentang pengetahuan pinjaman online pasca pandemic covid 19. Metodologi dengan PAR (Participatory Action Research) pendekatan PRA (Participatory rural Apraisal) yang mana cara memahami tempat dengan belajar dari, untuk dan ersama masyarakat. Evaluasi dan Monitoring juga telah dilakukan dengan peran serta dari masyarakat juga yaitu untuk Bersih Lingkungan dan Senam Sehat mengalami penurunan tidak signifikan dari tahun-tahun sebelumnya, sedangkan tempat sampah lingkungan mengalami kenaikan secara signifikan. Untuk kegiatan penyuluhan perbankan dilakukan pre test dan post test sebelum dan sesudah adanya kegiatan. Ada perubahan signifikan mengenai penambahan pengetahuan, kewaspadaan, Jejaring dengan perbankan, Informasi Teknologi. Masih Dibutuhkan peran penting dari pengabdi lainnya dari mitra kegiatan untuk tetap membangkitkan semangat bina lingkungan dan senam sehat agar tetap selalu kontinyu dilakukan warga masyarakat dan tidak mengalami penurunan. Penyuluhan Perbankan mengenai pinjaman online untuk diperluas target sasarannya kepada seluruh masyarakat kelurahan bukan hanya kelompok kecil masyarakat
PEMBERDAYAAN UMKM MELALUI PENGUATAN PEMASARAN DI KELURAHAN TAMBAKBAYAN KECAMATAN PONOROGO KABUPATEN PONOROGO Imam Fauzan; Sunarso Sunarso; Takim Mulyanto; Mai Puspadyna Bilyastuti; Abu Kusno Sahuti
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 5 (2023): Volume 4 Nomor 5 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i5.21749

Abstract

Pemberdayaan adalah proses menuju berdaya. Pemberdayaan tidak hanya menyangkut perekonomian masyarakat melainkan penguatan pola pikir atau mindset. Peningkatan kualitas sumberdaya manusia menyangkut ketahanan diri, kesehatan, soft skill, semangat dan jiwa wirausaha. Bina usaha menyangkut difersivikasi usaha, pengetahuan tentang segmen pasar, promosi, dan sedangkan bina lingkungan menyangkut kondisi fisik, kebersihan, kelestarian sumber daya alam, dan kondisi sosial. Kebijakan pemerintah tentang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan strategis dalam menggerakan roda perekonomian masyarakat pasca pendemi. Keberadaan UMKM memberikan pengaruh yang besar karena jumlah UMKM tersebar di berbagai pelosok daerah, variasi bidang usaha yang beraneka ragam, dan daya serap yang besar terhadap tenaga kerja.. Tujuan dan manfaat kegiatan pengabdian masyarakat di Kelurahan Tambakbayan Ponorogo ini adalah; 1) Memberdayakan UMKM melalui peningkatan kemampuan manajerial pelaku UMKM; 2) Memperkuat pemasaran dengan memperkenalkan digitalisasi pemasaran dan pengemasan produk. Metode yang dipergunakan dalam pengabdian masyarakat ini adalah observasi, wawancara, penyuluhan dan pelatihan serta pendampingan. Berdasarkan permasalahan maka pengabdian masyarakat ini memberikan solusi dengan melalui digitalisasi pemasaran dan pengemasan produk (packaging), pengurusan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan pembuatan kalender kelurahan yang memuat aktivitas kelurahan dan UMKM setempat sebagai promosi.