Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Uji Ekstrak Etanol Bunga Kenanga (Cananga odorata) Terhadap Penurunan Edema Pada Mencit Putih Jantan (Mus musculus) Ni Komang Virginia Pradini Pradini; Iyan Hardiana; Ni Made Raningsih
Jurnal Farmasi Kryonaut Vol 2 No 2 (2023): Jurnal Farmasi Kryonaut
Publisher : LPPM STIKES BULELENG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59969/jfk.v2i2.57

Abstract

Antiinflamasi didefinisikan sebagai obat-obat atau golongan obat yang memiliki aktivitas menekan atau mengurangi peradangan. Radang atau inflamasi dapat disebabkan oleh berbagai rangsangan yang mencakup luka-luka fisik, infeksi, panas dan interaksi antigen-antibodi. Bunga kenanga (Cananga odorata) mengandung flavonoid yang diduga mempunyai efek antiinflamasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui ektivitas ekstrak bunga kenanga (Cananga odorata) sebagai antiinflamasi dalam penurunan edema pada mencit putih jantan (Mus musculus). Penelitian ini dilakukan terhadap 24 ekor mencit putih jantan galur swiss berumur 2-3 bulan dengan bobot kurang lebih 20-25 gram. Mencit dibagi secara acak menjadi empat kelompok yaitu Na CMC (kontrol negatif), natrium diklofenak (kontrol positif), dosis Uji 1 (ekstrak etanol bunga kenanga 28 gram), dosis uji 2 (ekstrak etanol bunga kenanga 56 gram). Pengujian dilakukan dengan cara pembentukan radang buatan di kaki kiri mencit putih jantan dengan menggunakan karagenan. Volume edema diukur dengan menggunakan alat plethismometer setiap 30 menit selama 180 menit. Dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol bunga kenanga mempunyai efek antiinflamasi dalam penurunan edema pada mencit putih jantan. Dosis efektif ekstrak etanol bunga kenanga sebagai antiinflamasi pada dosis 56 gram (16,67%) dalam penurunan edema pada mencit putih jantan. Hasil dari uji one way ANOVA menunjukkan nilai signifikan 0,000. Kata kunci: Bunga Kenanga (Cananga odorata), Antiinflamasi, Edema