Vonny Ardiel
STIKes Sumatera Barat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Intratekstual Leksikon Dalam Tradisi Maambiak Ari Bercocoktanam Padi Di Nagari Jaho Kabupaten Tanah Datar: Tinjauan Ekolinguistik Vonny Ardiel
Jurnal Medisains Kesehatan Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Medisains Kesehatan
Publisher : Universitas Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Leksikon merupakan pembedaharaan kata dalam sebuah bahasa tentunya memiliki hubungan timbal balik dengan lingkungan. Dalam Tradisi Maambiak Ari bercocok tanam padi di Nagari Jaho Kecamatan X Koto Kabupaten Tanah Datar terdapat leksikon alam yang menggambarkan hubungan bahasa dan lingkungannya. Peneliti ingin menginventariskan data leksikon tersebut sebagai dokumentasi kebahasaan dan kebudayaan untuk mengungkap kearifan lokal budaya dan kekayaan leksikonnya yang telah mulai punah. Tujuan penelitian ini untuk pengembangan ilmu linguistik, khususnya perspektif ekolinguistik. Teori yang dipakai dalam penelitian ini yaitu teori ekolinguistik dengan analisis ekoleksikon pada aspek intratekstual yang membahas aspek sintaktik atau bentuk. Dalam penelitain peneliti menggunakan pendekatan kualitatif. Peneliti menemukan bentuk intratekstual leksikon yang dikelompokkan dalam tiga tahap. Pertama tahap pratanam, terdapat leksikon dengan bentuk verba, nomina, adjektiva, frasa nomina, frasa verba dan ungkapan, serta bentuk morfologis afiksasi ma-, ma-N, pemarkah pa-, pa- -an, prefiks sa-, dan ba-. Pada tahap tanam terdapat leksikon dengan bentuk verba, nomina, adverbia, frasa nomina, frase verba, dan ungkapan, serta bentuk morfologis afiksasi ma-N, ba-, dan sa-. Pada tahap pascatanam, terdapat leksikon berkategori verba, nomina, frasa nomina, kompositum, dan ungkapan, serta proses morfologis dengan afiksasi maN-, ba-, dan artikel si.