Netti Etalia Brahmana
Universitas Sari Mutiara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS LAMA WAKTU PENYEDIAAN DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT JALAN BERDASARKAN THEORY OF CONSTRAINTS (TOC) Alvin Henri; Donal Nababan; Netti Etalia Brahmana; Evawani Martalena Silitonga
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 7 No. 3 (2023): DESEMBER 2023
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v7i3.19320

Abstract

Penyediaan rekam medis secara langsung dapat mempengaruhi kualitas pelayanan kesehatan, termasuk pelayanan di poliklinik rawat jalan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor constraints/hambatan dalam penyediaan dokumen rekam medis rawat jalan di RS Sari Mutiara Lubuk Pakam. Metode penelitian menggunakan menggunakan mixed method (deskriptif – kualitatif) dengan pendekatan studi cross sectional, menggunakan teknik observasi dan wawancara mendalam terhadap petugas rekam medis. Hasil yang didapat pada perhitungan waktu penyediaan dokumen rekam medis di poliklinik rawat jalan RS Sari Mutiara Lubuk Pakam adalah 13 menit 40 detik dan sebanyak 52% dari penyediaan dokumen rekam medis melebihi waktu yang direkomendasikan Peraturan Kementerian Kesehatan RI (?10 menit). Adapun faktor constraints yang mempengaruhi lama waktu penyediaan dokumen rekam medis berupa beban kerja (p value = 0,002) dan kompetensi petugas (p value = 0,001) pada variabel resource constraints, kelengkapan sarana dan prasarana (p value = 0,043) dalam variabel material constraints, serta pemahaman Standar Operasional Prosedur (p value = 0,000) dalam variabel policy constraints. Beban kerja yang berlebih sewaktu jam sibuk, kurangnya sarana dan prasarana, kerusakan alat, sosialisasi Standar Operasional Prosedur belum optimal membuat petugas tidak efektif dalam bekerja serta memperlambat waktu distribusi rekam medis di unit rawat jalan.