Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PERAN MEDIA PROMOSI KESEHATAN, DUKUNGAN SUAMI DAN SELF AWARENESS TERHADAP MINAT WANITA USIA SUBUR (WUS) DALAM MELAKUKAN IVA TEST DI PUSKESMAS LEMAH ABANG KABUPATEN KARAWANG TAHUN 2022: Effect of Health Promotion Media, Spouse Support and Self Awareness on The Interest of Women on Reproductive Age in Conducting of IVA Test at Primary Health Centre Lemah Abang, Karawang District Nofa Anggraini; Koyah Rokayah
Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing) Vol. 9 No. 4 (2023): JIKep | Edisi Khusus 2 2023
Publisher : LPPM STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jikep.v9i4.1644

Abstract

Pendahuluan : Kanker servik menjadi kanker tertinggi kedua yang paling banyak dialami wanita di Indonesia setelah kanker Payudara. Kanker serviks dapat menyebabkan infertilitas, morbiditas dan mortalitas pada wanita sehingga merupakan ancaman yang cukup serius. Wanita Usia Subur dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan rutin kanker serviks setelah aktif berhubungan seks. Angka sensitivitas IVA test hampir sama dengan Pap smear, yaitu mencapai 70 persen. Jumlah responden sebanyak 60 orang. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh media promosi kesehatan, dukungan suami dan self awareness terhadap minat wanita usia subur dalam melakukan IVA Test di Puskesmas Lemah Abang Kabupaten Karawang Tahun 2022. Metode: Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Penelitian dilakukan di Puskesmas Lemah Abang Kabupaten Karawang. Data penelitian menggunakan lembar Kuesioner. Jumlah responden sebanyak 60 orang. Analisis data menggunakan uji korelasi. Hasil: Hasil penelitian menunjukan bahwa peran media promosi kesehatan, dukungan suami dan self awareness memiliki P Value 0,000 ada pengaruh antara media promosi kesehatan, dukungan suami dan self awareness terhadap minat wanita usia subur dalam melakukan IVA Test di Puskesmas Lemah Abang Kabupaten Karawang Tahun 2022. Nilai Person Correlation tertinggi pada variabel dukungan suami 0.908 menunjukkan pengaruh yang kuat dan berpola positif artinya semakin tinggi dukungan suami maka tinggi minat wanita usia subur untuk melakukan  IVA Test. Kesimpulan: Media promosi, dukungan suami dan self awareness memiliki hubungan pengaruh terhadap minat Wanita usia sibur dalam melakukan IVA..