Poetri Febryani
Universitas Pendidikan Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Konsep Hypnoparenting Berbahasa Arab Sebagai Langkah Memupuk Karakter Anak yang Berbasis Islami Poetri Febryani; Asep Sopian
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL I’TIBAR Vol 10 No 2 (2023): : Jurnal Pendidikan Islam: Al I'tibar
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Nurul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak  Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggali dan menganalisis konsep hypnoparenting dalam konteks pembentukan karakter anak yang berbasis Islami melalui penggunaan bahasa Arab. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan atau library research. Penelitian ini didasarkan pada studi pustaka dari sumber-sumber teori, literatur, dan jurnal yang relevan dengan hypnoparenting, pembentukan karakter anak, dan penggunaan bahasa Arab dalam pendidikan Islami. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hypnoparenting merupakan metode yang menjanjikan dalam pembentukan karakter Islami pada anak. Penggunaan bahasa Arab dalam metode ini meningkatkan penghayatan nilai-nilai Islami pada anak dan membantu memperkuat identitas keagamaan mereka. Pesan-pesan positif dalam bahasa Arab yang disampaikan oleh orangtua atau pendidik saat anak tidur atau dalam kondisi relaksasi mempengaruhi pikiran bawah sadar anak, membentuk sikap, dan perilaku yang sesuai dengan ajaran Islam. Konsep hypnoparenting berbahasa Arab memiliki potensi besar sebagai langkah efektif dalam memupuk karakter anak yang berbasis Islami. Penggunaan bahasa Arab dalam metode ini memberikan kekuatan tambahan dalam mengajarkan nilai-nilai agama dan memperkuat identitas keagamaan anak-anak. Dengan dukungan dan kesadaran yang tepat dari orangtua dan pendidik, pendekatan ini dapat menjadi salah satu metode yang efektif dalam membentuk generasi masa depan yang berakhlak mulia dan berlandaskan pada nilai-nilai Islam.