Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Pengaplikasian Pupuk Organik Cair Kulit Pisang dan Air Cucian Beras terhadap Pertumbuhan Tanaman Kacang Hijau Dicky Armanda; Enni Halimatussa’diyah Pakpahan; Alimatusakdia Panggabean
Bioed : Jurnal Pendidikan Biologi Vol 11, No 2 (2023): Bioed : Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jpb.v11i2.11064

Abstract

Pada penelitian ini akan dikaji pertumbuhan tanaman kacang hijau (Vigna radiata L.) dalam pengaruhnya dengan pemberian pupuk cair berbahan dasar kulit pisang dan air cucian beras. Pupuk organik cair (POC) plus air sederhana, pupuk organik cair (POC) dengan diberikan campuran air beras, dan air murni atau biasa adalah tiga bahan yang diuji. Penelitian bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan pupuk organik cair kulit pisang kepok terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tumpatan, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi  Sumatera Utara. Selama 2 minggu, mulai dai tanggal 14-26 April 2023. Penelitiann menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 2 kali pengulangan, yaitu P0 = tanpa pupuk dan tanpa disiram apapun(Kontrol), P1 = hanya disiriam menggunakan air biasa tanpa campuran pupuk, P2 = Pupuk organik cair (POC) kulit pisang kepok dengan campuran air biasa, P3 = Pupuk organik cair (POC) kulit pisang kepok dengan menggunakan campuran air beras. Variabel yang diamati adalah tinggi tanaman, dan jumlah dauni. Penelitian didapatkan bahwa perlakuan P0 tanaman hanya memiliki tinggi 8cm dan memiliki daun yang berjumlah 10 lembar daun, P1 tanaman memiliki tinggi 10cm dengan jumlah daun 11 lembar, P2 tanaman memiliki tinggi 12cm dengan daun berjumlah 11 lembar, dan P3 tanaman memiliki tinggi 14cm dengan daun berjumlah 18 lembar daun. Hasil penelitian didapatkan bahwa perlakuan P3 memberikan hasil terbaik pada semua parameter pengamatan Kata Kunci:  Kacang hijau, Kulit pisang kepok, Pupuk Organik Cair (POC).