Akhirul Khairati Diarsyah
Telkom University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN PROMOSI WISATA SEJARAH DAN BUDAYA KABUPATEN SUMEDANG Akhirul Khairati Diarsyah
eProceedings of Art & Design Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kabupaten Sumedang memiliki potensi pariwisata yang cukup besar. Namun, masih belum banyak diketahui oleh masyarakat luas karena kurangnya promosi tentang pemasaran wisata budaya sebagai sumber edukasi sejarah. Ketika travel melewati jalan tol justru kunjungan wisata terhadap Kabupaten Sumedang malah turun karena orang merasa kurang efisien apabila harus berhenti terlebih dahulu untuk berkunjung semenjak dibangunnya jalan toll Cisumdawu yang langsung melalui kota. Jika dibiarkan, hal ini akan berdampak kepada ekonomi warga yang akan terus mengalami penurunan drastis akibat proses pembangunan jalan tol dan berpengaruh terhadap kunjungan area wisata yang ada di Kawasan Kabupaten Sumedang sehingga diperlukan upaya untuk mengatasi masalah ini yakni dengan bermitra bersama Traveloka. Metode yang digunakan untuk penelitian ini adalah metode kuantitatif serta model analisis yang digunakan adalah AISAS. Sementara untuk teorinya digunakan teori pariwisata, wisata sejarah dan budaya, promosi untuk destinasi wisata, dan lain sebagainya. Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa rancangan promosi wisata dalam bentuk desain interaktif dan through the line.Kata Kunci : Wisata, Sejarah, Budaya, Promosi.