Imelda Sara Taneo
Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Keteladanan Karakter Kristus Guru Pendidikan Agama Kristen Terhadap Karakter Religius dan Disiplin Siswa Kelas IX di SMP Kristen Binaan Generasi Unggul Kupang Imelda Sara Taneo
Vox Veritatis Vol. 2 No. 1 (2023): Vox Veritatis Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang positif dan signifikan antara Keteladanan Karakter Kristus Guru PAK terhadap Karakter Religius dan Disiplin Siswa Kelas IX di SMP Kristen Binaan Generasi Unggul Kupang. Jenis penelitian ini adalah Kuantitatif. Populasi penelitian seluruh siswa kelas IX SMP Kristen Binaan Generasi Unggul Kupang, sebanyak 112 Orang. Sebelum angket digunakan, terlebih dahulu melalui uji validitas dan reliabilitas. Hasil uji persyaratan linearitas adalah linier. Pengujian koefisien korelasi dengan nilai pearson Correlation X terhadap Y1= 0,768, dikategorikan “Kuat” dengan koefisien determinasi sebesar 58,9% dan sisanya 41,1% faktor lain, sedangkan koefisien korelasi variabel X terhadap Y2=0,797, memiliki kategori “Kuat” dengan koefisien determinasi sebesar 63,5%, sisanya 36,5% dipengaruhi faktor lain yang tidak diteliti , sedangkan koefisien korelasi antara Y1 terhadap Y2=0,789 dengan kategori “Kuat” dan koefisien determinasi sebesar 62,2% dengan sisanya 37,8% adalah faktor lain yang tidak diteliti. Regresi linear sederhana variabel X terhadap Y1 memiliki persamaan Y=16,368+0,790 X, artinya X berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Y1, demikian juga variabel X terhadap Y2 dengan persamaan Y=11,318+0,881X mengandung arti X berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Y2, dan Y1 terhadap Y2 memiliki persamaan Y=16,218+0,848X mengandung arti Variabel Y1 berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Y2.
Membangun Konsep Ibadah Yang Benar: Kritik Nabi Amos Terhadap Ibadah Yang Palsu Imelda Sara Taneo
Vox Veritatis Vol. 2 No. 2 (2023): Vox Veritatis: Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pelaksanaan ibadah Israel abad ke 8 SM. Kritik Nabi Amos ditujukan terhadap kegagalan bangsa Israel dalam memaknai dan melaksanakan ritual keagamaan. Bangsa Israel memperlihatkan sebuah kegagalan dalam membangun kehidupan kerohanian terlihat dalam praktik peribadatan yang tidak berlandaskan pada pengabdian kepada Tuhan dan kehidupan sosial yang penuh dengan ketidakadilan. Sang Nabi hendak mencela mereka yang selalu setia datang beribadah dan mempersembahkan kurban, tetapi masih terus mempertahankan kelakuan yang jahat, dengan melanggar hukum Tuhan dalam hidupnya sehari-hari. tetap melakukan berbagai ketidakadilan, sehingga menjadi kekejian bagi Tuhan Allah. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, dengan menerapkan metode deskriptif analisis pada teks Amos 4:4-5. Dalam penelitian ini diuraikan mengenai konteks dari Amos 4:4-5, kemudian dilanjutkan dengan menguraikan teks Amos 4:4-5 melalui analisis gramatikal teks untuk merumuskan makna ibadah yang dapat dijadikan relevansi bagi gereja di masa kini. Hasil dari kajian Kitab Amos 4:4-5 memberikan suatu konsep pemikiran untuk membangun kehidupan kerohanian melalui kegiatan peribadatan. Konsep perwujudan ibadah yang benar dalam penelitian ini adalah sebuah tindakan yang didorong oleh hasrat dan motivasi yang rindu untuk mengabdi kepada Tuhan, baik dengan kata-kata maupun dalam perbuatan. Artinya bahwa ibadah yang benar harus juga senantiasa diikuti dengan praktek hidup benar.