Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengukuran Penerimaan E-Coklit di Kelurahan Lontar Kecamatan Sambikerep Kota Surabaya Nesha Aliyah Billyananda; Muhammad Darriel Aqmal Aksana; Diana Eka Purnomo
CHAIN: Journal of Computer Technology, Computer Engineering, and Informatics Vol. 1 No. 3 (2023): Volume 1 Number 3 July 2023
Publisher : PT. Tech Cart Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58602/chain.v1i3.46

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi kinerja dan penerimaan pengguna terhadap aplikasi E-Coklit dengan menggunakan pendekatan Technology Acceptance Model (TAM). Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan gambar, diagram, dan diagram alur untuk menjelaskan solusi untuk masalah ini. Pemilihan populasi sampel dilakukan dengan purposive sampling dimana peneliti telah menentukan responden menjadi sampel penelitiannya dengan anggapan atau menurut pendapatnya sendiri dengan suatu argumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa aksesibilitas (AC) aplikasi E-Coklit memiliki pengaruh positif terhadap kesan akan manfaat (PU) dan kemudahan penggunaan (EOU). Kemudahan penggunaan (EOU) berdampak positif terhadap kesan akan manfaat (PU) dan reaksi terhadap penggunaan (ATU). Kesan akan manfaat (PU) tidak berpengaruh terhadap reaksi terhadap penggunaan (ATU) dan niat perilaku (BI). Terakhir, niat perilaku (BI) berdampak positif terhadap penggunaan sistem (ASU). Selama pengumpulan data,kami menghadapi bebereapa kesulitan seperti penolakan. Responden penelitian awalnya menolak berpartisipasi dalam penelitian karena kontrak Pantarlih telah berakhir. Setelah meyakinkan mereka kembali, kami dapat menghadirkan seluruh responden pada penelitian ini. Hasil Penelitian ini dapat dijadikan dasar pengembangan dan perbaikan E-Coklit serta implementasi metode yang lebih baik di masa mendatang.