Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sosialisasi Dampak Pencemaran Sampah Plastik Terhadap Biota Laut Pada Masyarakat Desa Banabungi Buton Selatan La Aba; Didin Adri; Muhammad Iksan; Dyah Pramesthy I.A.; Yanti Yanti
BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jb.v5i1.7962

Abstract

Sampah plastik merupakan masalah besar, bukan hanya di Indonesia, tetapi di seluruh dunia. Pencemaran sampah plastik tidak hanya berdampak buruk terhadap lingkungan. Namun dapat menimbulkan dampak yang sangat berbahaya bagi biota laut. Mikroplastik yang tertelan oleh biota laut dapat menyebabkan gangguan metabolisme, iritasi sistem pencernaan bahkan menyebabkan kematian. Kandungan mikroplastik yang terakumulasi pada organisme laut dapat berpindah ke tubuh manusia melalui rantai makanan. Sampah plastik diyakini menjadi penyebab penyakit terumbu karang. Upaya pencegahan pencemaran sampah plastik harus dilakukan secara holistik dan melibatkan pastisipasi masyarakat. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah sosialisasi mengenai dampak pencemaran sampah plastik terhadap biota laut dan kesehatan manusia kepada masyarakat pesisir. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang bahaya sampah plastik, sehingga dapat meningkatkan peran masyarakat dalam upaya pencegahan pencemaran sampah plastik dan pengelolaan lingkungan. Kegiatan ini melibatkan 17 orang mahasiswa dan dosen program studi pendidikan biologi, 15 orang mahasiswa peserta KKA dan diikuti oleh 37 orang warga desa Banabungi sebagai mitra. Kegiatan ini meliputi koordinasi, sosialisasi, aksi pengumpulan dan reduksi sampah dan evaluasi melalui quisioner. Hasil evaluasi menunjukkan pemahaman masyarakat meningkat sebesar 15,2%. Keberhasilan kegiatan juga terlihat pada partisipasi masyarakat dalam mengikuti kegiatan