Wiranto Prasetyahadi
Madrasah Aliyah Negeri 1 Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Romansa El-Hakim sebagai Pelopor Moderasi Beragama di MAN 1 Yogyakarta Wiranto Prasetyahadi
Indonesian Journal of Action Research Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2022.11-11

Abstract

ABSTRAK Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran romansa El-Hakim sebagai pelopor moderasi bergama di MAN 1 Yogyakarta. Metode – Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendeketan penelitian kualitatif deskriftif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara mendalam, observasi dan dokumetasi. Terakhir, analisis data menggunakan reduksi, penyajian, dan pengambilan kesimpulan data dengan triangulasi sebagai kroscek keabsahan data. Hasil – Temuan lapangan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Rohis MAN 1 Yogyakarta atau disebut Romansa El-Hakim sebagai organisasi keagamaan berperan dalam mewujudkan karakter moderasi beragama, berupaya merancang berbagai program kerja dan kegiatan yang mampu mengenalkan serta memahamkan moderasi beragama kepada warga madrasah. Tidak hanya mewujudkan karakter tiap anggota Rohis MAN 1 Yogyakarta, namun juga menjadi agen-agen muslim yang baik dan teladan bagi warga madrasah. Itu menunjukkan bahwa Romansa El-Hakim menjadi al-Qudwah, mempelopori sekitarnya untuk bersikap moderat. Melalui organisasi ini terlahirkan generasi yang berkarakter dan mampu membawa kejayaan Negara Republik Indonesia.