Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN MENULIS TEKS NEGOISASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL DI KELAS X SMK NEGERI 1 MEDAN TAHUN AJARAN 2023/2024 Annisa Annisa; Maria Yosefhink Sihombing; Mey Rani; Firda Triana
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 7 No. 1 (2024): In-Progress Volume 7 No 1 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i1.25759

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan menulis teks negosisasi dengan menggunakan media audiovisual di kelas X di SMK Negeri 1 Medan Tahun Ajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitian siswa kelas X Akuntansi III SMK Negeri 1 Medan yang terdiri dari 32 siswa. Penelitian tindakan ini dilakukan dalam dua siklus yang pada setiap siklusnya terdapat enam komponen struktur teks negosiasi, yaitu Orientasi, Permintaan, Pemenuhan, Penawaran, Persetujuan dan Penutup. Data hasil pengamatan diperoleh melalui tes, pengamatan, analisis dokumen, catatan lapangan, wawancara, dokumentasi foto, dan angket.Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara proses adanya peningkatan pelaksanaan pembelajaran terjadi pada beberapa aspek, misalnya pada aspek keaktifan siswa, keantusiasan siswa dalam mengikuti pembelajaran, interaksi siswa dalam berkelompok, dan perhatian siswa. Hal ini dapat ditunjukkan dari hasil observasi selama proses pembelajaran berlangsung. Peningkatan secara produk dapat dilihat dengan adanya peningkatan nilai menulis teks negosiasi siswa. Pada siklus I nilai rata-rata menulis siswa 60,18, dan pada siklus II meningkat sebesar 17,13% menjadi 77.31. Hasil tersebut menunjukkan bahwa penerapan strategi pembelajaran menggunakan media audiovisual dapat meningkatkan proses pembelajaran dan meningkatkan nilai menulis teks negosiasi siswa kelas X Akuntansi III SMK Negeri 1 Medan Tahun Ajaran 2023/2024.