Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EDUKASI PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN KESADARAN BAHAYA MEROKOK BAGI KESEHATAN PADA SISWA/SISWI MADRASAH TSANAWIYAH DESA BALIASE Suaib Suaib; I Made Rio Dwijayanto; Benny Harry L Situmorang; Agnes Erlita Distriani; Sinta Sinta; Silfani A Mahadali; Putri Amalia M. Dahlan
EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 12 (2023): EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Desember 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/ejoin.v1i12.2047

Abstract

Pengabdian Kesehatan Masyarakat (PKM) merupakan suatu bentuk pendidikan yang memberikan pengalaman belajar, serta mengenal masalah pembangunan yang terjadi dikalangan masyarakat. Kegiatan PKM yang dilakukan adalah penyuluhan dengan tema “Bahaya Merokok Terhadap Kesehatan”. Sasaran dari kegiatan ini adalah para remaja Madrasah Tsanawiyah Desa Baliase. Hal tersebut karena masih ditemukan banyak remaja yang merokok dilingkungan sekolah, mereka masih mengabaikan dampak jangka panjang yang ditimbulkan dari rokok bagi kesehatan diri sendiri dan juga lingkungan sekitar. Tujuan pelaksanaan penyuluhan ini adalah untuk mengedukasi para siswa/siswi Madrasah Tsanawiyah Desa Baliase sehingga dapat menerapkan perubahan perilaku kehidupan sehari-hari menjadi lebih baik sadar akan kesehatan diri dan lingkungan sekitar, serta menciptakan kawasan tanpa rokok.