Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Motivasi Investasi, Literasi Keuangan, dan Pemahaman tentang Investasi Syariah terhadap Minat Berinvestasi Syariah Melalui Aplikasi Digital Alfina Asha Putri Ramadhani; Alimuddin Alimuddin; Muhammad Irdam Ferdiansah
Akrual: Jurnal Bisnis dan Akuntansi Kontemporer VOLUME 16 NOMOR 2, JULI 2023
Publisher : Accounting Department, Faculty of Economics and Business, Universitas Hasanuddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26487/akrual.v16i2.27244

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis secara empiris pengaruh motivasi investasi, literasi keuangan, dan pemahaman tentang investasi syariah terhadap minat berinvestasi syariah melalui aplikasi digital. Data yang digunakan adalah data primer berupa kuesioner yang dibagikan kepada mahasiswa dan atau alumni program studi akuntansi Universitas Hasanuddin tahun angkatan 2016–2019 yang telah mengambil mata kuliah Pasar Modal Islam dengan total populasi sebanyak 82 orang. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu dengan melakukan seleksi terhadap sampel menggunakan kriteria tertentu. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan model analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi investasi dan literasi keuangan berpengaruh positif terhadap minat berinvestasi syariah melalui aplikasi digital, sedangkan pemahaman tentang investasi syariah tidak berpengaruh terhadap minat berinvestasi syariah melalui aplikasi digital. Adapun secara bersama-sama, variabel motivasi investasi, literasi keuangan, dan pemahaman tentang investasi syariah berpengaruh positif terhadap minat berinvestasi syariah melalui aplikasi digital.