Rosita Nurul Aini
Universitas Negeri Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Apakah pembelajaran diferensiasi mengakibatkan cognitive load tinggi? Rosita Nurul Aini; Endah Retnowati
Jurnal Pengembangan Pembelajaran Matematika Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pengembangan Pembelajaran Matematika: Volume 5 Nomor 2 August 2023
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/jppm.2023.52.88-102

Abstract

Cognitive load theory menjelaskan pentingnya analisis kemampuan awal siswa dalam desain pembelajaran karena perbedaan kemampuan awal mengindikasikan perbedaan tingkat cognitive load yang dialami selama kegiatan pemecahan masalah. Adanya diferensiasi metode pembelajaran diduga lebih efektif sebagai pendekatan pembelajaran berdasarkan divergenitas tingkat kemampuan awal siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat perbedaan efektivitas pembelajaran statistika  dengan metode diferensiasi dan pembelajaran non-diferensiasi ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah dan cognitive load siswa. Metode diferensiasi yang dikembangkan adalah dengan memberikan metode pembelajaran sesuai kategori tingkat kemampuan awal, yaitu jika rendah (metode worked example), sedang (metode faded example), dan tinggi (metode problem solving block). Penelitian quasi experiment dengan desain penelitian posttest only grup design ini melibatkan 60 siswa (novice) kelas VIII SMP dalam pembelajaran statistika berorientasi kemampuan pemecahan masalah.  Menggunakan uji ANCOVA dengan nilai pretest sebagai variabel kovariat diperoleh bahwa pembelajaran diferensiasi sama efektifnya dengan pembelajaran non-diferensiasi ditinjau dari pencapaian kemampuan pemecahan masalah. Namun, pembelajaran diferensiasi dapat menurunkan cognitive load siswa selama kegiatan pembelajaran.