p-Index From 2019 - 2024
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal SOSIERA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS PERBEDAAN KEBERHASILAN BELAJAR MATA KULIAH MATEMATIKA EKONOMI DITINJAU DARI SEGI WAKTU PELAKSANAAN PERKULIAHAN Vini Rizqi
Jurnal Sosial, Ekonomi dan Humaniora Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Sosiera Edisi Desember
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Nurtanio Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56244/sosiera.v2i1.697

Abstract

Pendidikan merupakan modal utama yang harus dimiliki seorang pelamar pekerjaan, dengan latar pendidikan yang baik memungkinkan mereka untuk memperoleh pekerjaan yang lebih baik. Alasan ini menjadi salahsatu pendorong bagi para pekerja untuk melanjutkan pendidikan walaupun mereka sudah mempunyai pekerjaan. Memfasilitasi hal tersebut Universitas Nurtanio membuka program kelas regular sore yang ditujukan untuk para pekerja ingin kuliah. Matematika ekonomi merupakan salahsatu mata kuliah wajib yang harus ditempuh mahasiswa akuntansi semester satu. Secara umum, mata kuliah ini mempelajari bagaimana menggunakan bahasa matematika dalam menggambarkan suatu permasalahan ekonomi berdasarkan teori ekonomi yang berlaku. Objek dalam penelitian ini adalah 29 mahasiswa kelas regular pagi dan mahasiswa kelas reguler sore semester satu tahun akademik 2022/2023 jurusan akuntansi Universitas Nurtanio Bandung. Pengambilan sampel menggunakan Teknik sampel jenuh yaitu seluruh populasi dijadikan sebagai objek penelitian. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil pengujian dengan uji independent t-test menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,051 yang lebih besar dari 0,050, sehingga dapat disimpulakan bahwa tidak adanya perbedaan keberhasilan belajar mahasiswa dalam mata kuliah matematika ekonomi walaupun mereka belajar di pagi hari atau pun di sore hari. Perbedaan waktu pelaksanaan perkuliahan tidak menghambat mahasiswa untuk memperoleh keberhasilan belajar di dalam kelas.
PENERAPAN KONSEP DASAR MATEMATIKA DALAM EKONOMI Nonon Dherian Rizky; Vini Rizqi
Jurnal Sosial, Ekonomi dan Humaniora Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Sosiera Edisi Desember
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Nurtanio Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56244/sosiera.v2i1.736

Abstract

Konsep-konsep dasar matematika dalam ekonomi merupakan materi penting pada pembelajaran matematika ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji konsep-konsep dasar matematika dalam ekonomi sebagai penunjang dan referensi dalam aktifitas pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian menggunakan studi review literatur. Berdasarkan kajian yang dilakukakan ada enam pokok bahasan konsep-konsep dasar matematika dalam ekonomi yaitu : Hubungan fungsi permintaan dan penawaran dibangun berdasarkan ide matematis dengan melihat variabel berdasarkan konsep fungsi linier, masalah permintaan dan penawaran.