Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PELATIHAN PUBLIC SPEAKING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA SISWA SMA ISLAM PLUS MUSTOFA KAMAL Lalu Amrullah; Soufa Malita; Muhammad Taqiudin; Agus Sari M.Ripai
SUBSERVE: Community Service and Empowerment Journal Vol. 2 No. 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Prime Identity Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan Public Speaking ini adalah bagian dari Pengbdian Kepada Masarakat ( PKM) yang telah dilakuan oleh Tim Civitas Academica Institut Teknologi dan Kesehtan Aspirasi, utama untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para siswa dalam berbicara di depan umum. Tujuan umum dari kegiatan PKM ini adalah memberikan pelatihan dan pengetahuan secara praktis tentang public speaking kepada para siswa SMA Plus Mustofa Kamal. Pelatihan ini juga untuk mengembangkan kompetensi andragogik antara para pembina dalam hal cara berkomunikasi kepada anak- anak penghuni yayasan panti asuhan. Metode yang digunakan adalah metode penyampaian materi secara langsung, simulasi dan diskusi interaktif mengenai dasar public speaking, teknik berkomunikasi yang efektif dan baik, dan berbagai tips untuk mengembangkan diri terutama dalam hal public speaking. Selama pelatihan, peserta mendapatkan materi dasar dan teknik public speaking serta praktik langsung. Pelaksanaan dimulai dari tahap observasi awal, orientasi, pengenalan materi, praktek, dan diakhiri dengan evaluasi. Sedangkan untuk penelitian menggunakan metode kualitatif dengan paradigma deskriptif. Adapun hasil penelitian dari kegiatan ini, pengabdi merekomendasikan sebagai berikut: 1) Harus ada pelatihan terus menerus yang didampingi ahlinya, misal bekerja sama dengan lembaga public speaking atau universitas, 2) Harus ada pelatihan tambahan untuk meningkatkan kepercayaan diri.
Tanaman Herbal Indonesia yang Memiliki Aktivitas Sebagai Antikanker Soufa Malita; Rahayu Safitri Rahman
JURNAL TAMPIASIH Vol. 2 No. 1 (2023): Desember
Publisher : LPPM, Institut Teknologi dan Kesehatan Aspirasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: International Agency for Research on Cancer (2014) melaporkan bahwa jumlah kejadian kanker di Indonesia terus meningkat setiap tahunya. Union for Internasional Cancer Control (UICC) juga melaporkan bahwa pada tahun 2020 terdapat 19,3 juta kasus kanker. UICC memperkirakan pada tahun 2040 akan meningkat menjadi 30 juta. Sejauh ini, terapi kanker masih menggunakan pembedahan radiasi, dan kemoterapi. Metode tersebut memiliki kekurangan, diantaranya pembedahan konvensional menyebabkan pasien kehilangan seluruh atau sebagian anggota tubuhnya. Terapi radiasi menggunakan sinar laser berkekuatan tinggi, sedangkan kemoterapi menggunakan zat kimia atau obat-obatan yang berbahaya bagi tubuh. Sebagai cara alternatif, dapat digunakan tanaman herbal yang memiliki kemampuan spesifik membunuh sel kanker dan relative lebih aman. Oleh karena itu studi literatur review ini dilakukan untuk memperoleh informasi tentang tanaman herbal Indonesia yang memiliki aktivitas sebagai antikanker. Metode: Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah telaah literatur yang   dilakukan   dengan   menggunakan   data base   Google Scholar.  Beberapa literatur diperoleh menggunakan kata kunci “antikanker, tanaman herbal, kanker, tumor payudara,”literatur yang didapatkan kemudian diolah dan diseleksi berdasarkan tujuan dari artikel ini. Hasil: Hasil telaah literatur ini memperoleh beberapa jurnal yang berkaitan dengan tanaman herbal Indonesia yang memiliki aktivitas sebagai antikanker. Beberapa jurnal juga memaparkan bahwa tanaman herbal Indonesia dapat mencegah pertumbuhan tumor, leukemia, kanker serviks dan lainnya. Kesimpulan: Telaah literatur ini difokuskan pada berbagai jenis tanaman herbal Indonesia yang memiliki aktivitas sebagai antikanker.