Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KEMAMPUAN MENULIS PUISI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI SATU ATAP 3 LANGGIKIMA KABUPATEN KONAWE UTARA Marwati; sulkifli
Jurnal Bastra (Bahasa dan Sastra) Vol. 1 No. 1 (2016): Jurnal Bastra Edisi Maret 2016
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Halu Oleo Kampus Bumi Tridharma Andounohu Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara – Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian disusun dengan tujuan untuk mendeskripsikan kemampuan menulis puisi siswa kelas VIII SMP Negeri Satu Atap 3 Langgikima. Manfaat yang diperoleh dalam penelitian ini adalah dapat memberikan informasi yang faktual kepada guru, siswa serta semua pihak yang terkait tentang kemampuan menulis puisi pada siswa kelas VIII SMP Negeri Satu Atap 3 Langgikima. Ruang lingkup dalam penelitian ini meliputi diksi, rima, kesesuaian isi dengan topic, citraan dan perlambangan. Penelitian ini tergolong penelitian lapangan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode deskripsi kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan siswa kelas VIII SMP Negeri Satu Atap 3 Langgikima yang terdaftar tahun 2015/2016 yang berjumlah 12 orang. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 12 orang. Teknik yang digunakan proportionate stratified random sampling. Penelitian ini menggunakan instrumen tes kemampuan menulis puisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 12 orang siswa menjadi sampel penelitian dalam penelitian ini terdapat 2 (17%) siswa berada pada kategori mampu dalam menulis puisi, 10 (83%) siswa berada pada kategori tidak mampu. Dari jumlah responden 12 orang siswa yang memperoleh skor 70% pada keseluruhan aspek diketahui terdapat 2 (17%) siswa berada pada kategori mampu . dengan demikian dapat dikatakan bahwa siswa kelas VIII SMP Negeri Satu Atap 3 Langgikima tidak mampu menulis puisi secara klasikal dengan presentase kemampuan 17%. Bila dilihat setiap aspek yang diteliti disimpulkan bahwa dari 5 aspek yang diteliti kesesuaian isi dengan topik menduduki peringkat pertama dengan persentase 91%, aspek diksi dengan persentase 41%, aspek citraan dengan persentase 34%, aspek rima dengan persentase 17%, aspek perlambangan dengan persentase 9%.