Norma Sevi Layyinatusifa
Universitas Stikubank Semarang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Pengaruh Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loans, Capital Adequacy Ratio, Dan Loan To Deposit Ratio Terhadap Profitabilitas PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Periode 2015-2021 Norma Sevi Layyinatusifa; Agus Budi Santosa
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 4 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i5.1607

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganlisis pengaruh Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loans, Capital Adequacy Ratio dan Loan to Deposit Ratioterhadap Profitabilitas pada PT. Bank Mandiriperiode 2015-2021. Populasi dalam penelitian ini PT. Bank Mandiri, sampel yang digunakan seluruh jumlah populasi dijadikan sampel (sensus). Jenis penelitiannya dengan pendekatan kuantitatif, sumber datanya berupa data sekunder. Pengujian yang digunakan yaituanalisis linier berganda melalui uji asumsi klasik terlebih dahulu. Sementara pengujian model penelitian menggunakan uji koefesien determinasi, uji simultan (F) dan uji parsial (t). Sehingga hasil pengujian berdasarkan uji parsial menunjukkan bahwa variabel DPK berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap ROA ditunjukkan dengan nilai sig 0,070 sehingga >0,05 dan nilai koefisien -5,363E-10. NPL berpengaruh negatif signifikan terhadap ROA ditunjukkan dengan nilai sig 0,000 sehingga <0,05 dan nilai koefisien -0,572. CAR berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap ROA ditunjukkan dengan nilai sig 0,999 sehingga >0,05 dan nilai koefisien -9,250E-5. LDR berpengaruh positif signifikan terhadap ROA ditunjukkan dengan nilai sig 0,006 sehingga <0,05 dan nilai koefisien 0,041.