Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PELATIHAN PENERAPAN PEMBELAJARAN BERHITUNG CEPAT BAGI ANAK-ANAK SEKOLAH SABATH GMHK JEMAAT NENDALI DAN ANAK-ANAK SEKOLAH MINGGU GKI I. S. KIJNE, ABEPURA Anike Bowaire; Zakaria V. Kareth; Novana V. J. Kareth; Joko Harianto; Wani Tabuni; Mesakh Wandikbo; Krista M. Ansanay; Magrice S. Maran
EBAMUKAI PAPUA JURNAL PENGABDIAN ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI
Publisher : Universitas Cenderawasih

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31957/ejpipt.v2i1.169

Abstract

Aktivitas belajar berhitung menggunakan permainan yang menyenangkan, khususnya abacus, terbukti dapat meningkatkan kemampuan berhitung anak sebesar 40% . Selain itu, kemampuan matematika yang baik membekali anak untuk memiliki minat pada bidang sains dan teknologi. Kampung Nendali terletak di pinggir Jalan Raya Sentani - Waena yang juga berada di pesisir Danau Sentani dan berjarak sekitar 14,6 km dari Universitas Cenderawasih Kampus Waena, dan GKI I. S. Kijne berada di Abepura yang berjarak sekitar 1 km dari Universitas Cenderawasih Kampus Abepura dan sekitar 5.9 km dari Universitas Cenderawasih Kampus Waena. Tujuan dari pelatihan penerapan pembelajaran berhitung cepat menggunakan metode abacus adalah memperkenalkan, melatih dan meningkatkan kemampuan berhitung anak-anak Sekolah Sabath GMHK Jemaat Nendali dan Sekolah Minggu GKI I. S. Kijne, Abepura. Kegiatan pengabdian dilakukan melalui pelatihan secara metode edukasi-persuasif yakni pendekatan yang dilakukan kepada anak-anak berupa sosialisasi, pelatihan, serta dilanjutkan dengan pendampingan dalam rangka transfer pengetahuan berupa ceramah/ seminar, simulasi perhitungan, dan praktek bersama.