SIDIQ PUTRA PURNAMA
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan Dasar

PENGEMBANGAN E-BOOK BERBASIS FLIPBOOK MUATAN IPAS PADA MATERI PETA DAERAH KELAS IV SIDIQ PUTRA PURNAMA; Oktaviani Adhi Suciptaningsih
Jurnal Pendidikan Dasar Vol 12, No 1 (2024): Juni 2024
Publisher : STKIP Melawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46368/jpd.v12i1.2070

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berupa e-book berbasis flipbook mauatan IPAS materi peta daerah di kelas IV SD. Berdasarkan temuan dari wawancara dengan guru kelas empat dan analisis kebutuhan siswa kelas empat di SD Negeri 2 Rejosari, ditemukan bahwa siswa yang kurang memahami materi peta, terutama materi peta daerah, masih mengalami kesulitan dalam pembelajarannya. Jika siswa menggunakan bahan ajar yang hanya bergantung pada buku paket dan buku LKS, mereka akan kurang memahami materi peta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (RD). Dengan menggunakan model pengembangan 4D, penelitian ini menggunakan bahan ajar e-book IPAS berbasis flipbook. Pengembangan ini menghasilkan konten yang mencakup materi pembahasan, instruksi tugas, dan link video yang terhubung ke YouTube, yang membantu siswa lebih memahami materi. Validasi dilakukan kepada ahli media, dan ahli materi hasilnya menunjukkan skor 3,75 dari ahli materi termasuk dalam kategori “baik”. Data validasi ahli media memperoleh skor 5,00 berada dalam kategori “sangat baik”, Jadi, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa materi e-book berbasis flipbook dapat digunakan dalam pembelajaran IPAS, khususnya materi peta.