Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Pelatihan Dan Kompetensi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Le Eminence Hotel Convention And Resort Ciloto – Puncak Julia Chatrine Situmorang; Joan Yuliana Hutapea
Jurnal Sosial Teknologi Vol. 1 No. 12 (2021): Jurnal Sosial dan Teknologi
Publisher : CV. Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsostech.v1i12.266

Abstract

Latar belakang: Sumber Daya Manusia (SDM) adalah salah satu faktor utama yang sangat penting dalam suatu organisasi baik instansi maupun perusahaan, sebuah organisasi tidak dapat lepas dari sumber daya manusia karena sumber daya manusia sangat berpengaruh besar dalam proses berjalan dan berkembangnya suatu organisasi. Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan dan kompetensi terhadap kinerja kerja karyawan pada Le Eminence Hotel Convention and Resort Ciloto - Puncak yang diambil dari data kuesioner yang dibagikan kepada seluruh karyawan tetap Hotel Le Eminence Metode penelitian: Teknik pengambilan data menggunakan purposive sampling dengan kriteria yang telah ditentukan yaitu karyawan Hotel Le Eminence yang sering mengikuti program pelatihan dan para karyawan yang mempunyai kompetensi dalam bidangnya. Hasil penelitian: Berdasarkan hasil secara parsial pelatihan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal ini didukung oleh hasil uji t sebesar 5.134 > t tabel 1.996 hasil tabel dan diperoleh hasil signifikan yaitu sebesar 0.000. Kompetensi secara parsial juga memengaruhi kinerja karyawan. Ini didukung dengan hasil uji t yaitu 6.586 > t tabel 1.996 dengan nilai signifikan 0.000. Secara simultan variabel pelatihan dan kompetensi memengaruhi kinerja karyawan. Hal ini terlihat dari uji F menunjukkan F-hitung 79.292 > f tabel 2.74 dan nilai Sig. 0.000 < 0.05. Kesimpulan: Hasil penelitian ini menunjukan bahwa indikator dari variabel kinerja yaitu kualitas hasil kerja memiliki nilai mean tertinggi sebesar 4.39 dan indikator kuantitas hasil kerja memiliki nilai mean terendah sebesar 3.91. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan dan kompetensi secara bersamaan memberikan pengaruh positif terhadap kinerja karyawan di Le Eminence Hotel Convention and Resort Ciloto - Puncak.