Fechri Erdy Panie
Universitas Katolik Widya Mandira Kupang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kepemimpinan, Disiplin Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Tenaga Kependidikan Pada Politeknik Negeri Kupang Yang Dimediasi Oleh Motivasi Fechri Erdy Panie; Simon Sia Niha; Paskalis Seran
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 5 No. 2 (2024): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v5i2.5403

Abstract

Permasalahan yang terjadi pada Politeknik Negeri Kupang berdasarkan wawancara awal adalah masih kurangnya penghargaan dan sanksi terhadap kinerja pegawai, hubungan anatara pegawai yang kurang baik, kurangnya disiplin tenaga kependidikan dan kurangnya ketaatan terhadap peraturan yang berlaku dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya. Penelitian ini memiliki sejumlah tujuan sebagai berikut. (1) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh signifikansi dari kepemimpinan, disiplin kerja lingkungan kerja dan motivasi terhadap kinerja tenaga kependidikan pada Politeknik Negeri Kupang. (2) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh signifikansi dari kepemimpinan, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap motivasi pada Politeknik Negeri Kupang. (3) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh signifikansi dari kepemimpinan, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja tenaga kependidikan melalui motivasi pada Politeknik Negeri Kupang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai tenaga kependidikan Politeknik Negeri Kupang yang berjumlah 89 orang. Analisis yang digunakan ada 2, yaitu analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial menggunakan aplikasi SEM-PLS. Hasil analisis statistik deskriptif menunjukan bahwa variabel kinerja tenaga kependidikan, kepemimpinan dan motivasi baik, sedangkan variabel motivasi dan disiplin kerja menunjukkan cukup baik. Hasil analisis jalur menunjukkan, kepemimpinan (sig 0,000), disiplin kerja (sig 0,003), lingkungan kerja (sig 0,035) dan motivasi (sig 0,000) berpengaruh terhadap kinerja tenaga kependidikan pada Politeknik negeri Kupang. Hasil analisis jalur berikutnya menunjukan bahwa variabel kepemimpinan (sig 0,045), disiplin kerja (sig 0,018) dan lingkungan kerja (sig 0,060) berpengaruh secara tidak langsung terhadap kinerja tenaga kependidikan melalui motivasi. Hasil koefisien determinasi (R2) menyatakan kemampuan variabel kepemimpinan, disiplin kerja dan lingkungan kerja dalam menjelaskan variabel motivasi adalah 18,9% dan kinerja tenaga kependidikan adalah sebesar 67,9% Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan Politeknik Negeri Kupang untuk memperbaiki dan meningkatkan pengawasan terhadap bawahan dalam hal disiplin kerja dan motivasi dalam peningkatan kinerja tenaga kependidikan.