This Author published in this journals
All Journal Score
Shilvyani Qurniati
Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, Universitas Jambi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Kemampuan VO2Max Atlet Futsal Putri Pomnas Provinsi Jambi 2022 Shilvyani Qurniati; Anggel Hardi Yanto
Journal Score Vol 4 No 1 (2024): Score
Publisher : Score

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/sc.v4i1.25264

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan VO2Max atlet futsal putri pada Pomnas Provinsi Jambi 2022. Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah kurangnya data terkini mengenai tingkat kebugaran VO2Max atlet futsal putri yang dapat mempengaruhi performa mereka dalam kompetisi. Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik total sampling, di mana sampel penelitian terdiri dari 10 pemain futsal putri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 10 atlet yang diteliti, 7 orang (70%) berada dalam kategori VO2Max baik dengan rentang nilai 42,6 - 51,5, sementara 3 orang (30%) berada dalam kategori sedang dengan rentang nilai 33,8 - 42,5. Temuan ini mengindikasikan bahwa mayoritas atlet futsal putri memiliki kapasitas VO2Max yang baik, yang berpotensi mendukung performa mereka dalam kompetisi. Kesimpulannya, kemampuan VO2Max atlet futsal putri pada Pomnas Provinsi Jambi 2022 umumnya berada dalam kategori baik. Saran dari penelitian ini adalah untuk terus meningkatkan program pelatihan fisik yang menekankan pada pengembangan VO2Max guna memaksimalkan performa atlet di tingkat kompetisi yang lebih tinggi.