Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FORMULASI MINUMAN INSTAN COKELAT SEBAGAI MINUMAN IMUNOMODULATOR. (Formulation of Instant Chocolate Drinks as Immunomodulator Drinks) Kasim, Rosniati; Yunus, Muh Ruslan; Kalsum, Kalsum
Jurnal Industri Hasil Perkebunan Vol 12, No 1 (2017): Jurnal Industri Hasil Perkebunan Volume 12 No. 1 Juni 2017
Publisher : Balai Besar Industri Hasil Perkebunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.767 KB) | DOI: 10.1111/jihp.v12i1.2826

Abstract

Instant chocolate drinks,  as  immunomodulator  drinks,  were  developed from the instant chocolate - ginger drink of Rosniati, as a functional drink (2011). Drinks were  formulated from  55 % sucrose, 30 %  cocoa  powder (processed from non – fermented and non roasted cocoa beans), and 15 % non – dairy creamer, in (w/w), as A formula, and the other from 55 % sucrose, 30 % cocoa  powder (processd from non – fermented and non – roasted cocoa beans), and 15 % instant soy powder, in (w/w), as B formula. Preparation of drinks also used co-crystallization technique. Of the two formulas, the B formula (combination of cocoa powder and instant soy powder), in the in-vivo tests, showed better in immunomodulation effects. Indeed, at a dose of 39 (mg/kg of mice weight), the B formula had non specific immune response with phagocytic index of 2.042 (strong), primary antibody titer of 1 : 384 and secondary antibody titer of 1 : 768, as humoral immune response, and IFN- γ of 1,436,360.14 (pmol) and IL-2 of 941.30 (pmol), as cellular immune response, all above the control drink values.Key words: instant chocolate drink, immunomodulator, non-fermented, non-roasted cocoa beans, instant soy powder .Abstrak. Minuman instan cokelat sebagai minuman imunomodulator, dikembangkan dari minuman cokelat-jahe instan dari Rosniati, sebagai minuman fungsional (2011). Minuman imunomodulator diformulasi dari bubuk kakao 30% (diolah dari biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai), gula sukrosa 55%, dan non-dairy creamer 15% (b/b), sebagai formula A, dan dari bubuk kakao 30% (diolah dari biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai, gula sukrosa 55%, dan bubuk kedelai instan15% (b/b), sebagai formula B. Penyiapan produk minuman ini juga menggunakan teknik ko- kristalisasi. Dari kedua formula minuman imunomodukator, formula B (kombinasi bubuk kakao dengan bubuk instan kedelai) memberikan efek imunomodulasi yang lebih tinggi. Bahkan pada pemberian dosis 39 (mg/kg berat mencit), secara in vivo, menghasilkan respon imun non spesifik dengan indeks fagositik 2,042 (kuat), titer antibodi primer 1:384 dan titer antibodi sekunder 1:768, sebagai respon imun humoral, dan IFN-γ sebesar.436.60,14 (pmol) dan IL-2 sebesar 941,30 (pmol), sebagai respon imun selular, yang semuanya berada diatas nilai kontrol.Kata kunci: minuman cokelat instan, imunomodulator, biji kakao tanpa fermentasi dan tanpa sangrai, bubuk kedelai instan.