Deviana Putri Ari Sandy
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Internalisasi Nilai-Nilai Karakter Positif Melalui Kegiatan Home Visit Di KB/TK Anak Sholeh Kloposepuluh Sukodono-Sidoarjo Asnal Mala; Deviana Putri Ari Sandy
JURNAL PENDIDIKAN & PENGAJARAN (JUPE2) Vol. 1 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STIKes Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54832/jupe2.v1i2.175

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana bentuk Internalisasi nilai-nilai karakter Anak Usia Di KB/TB Anak Sholeh Klopohsepuluh Sukodono-Sidoarjo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan pada anak usia dini berusia 5 dan 6 tahun pada kelas TK A dan B. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil observasi menunjukkan bahwa penggunaan internalisasi dapat meningkatkan pemahaman anak usia dini terkait dengan materi mencuci tangan dan membaca doa sebelum beraktivitas. Hasil Pendidikan karakter pada anak usia dini merupakan upaya penanaman akhlak mulia pada anak, baik perilaku kebiasaan sehari-hari baik di rumah maupun di sekolah seperti membiasakan berdoa sebelum makan dan selesai makan, membaca basmallah dalam melakukan aktivitas, pembiasaan beribadah, perilaku yang baik kepada orangtua, teman dan, perilaku berinteraksi lingkungan sekitar, dan perilaku terpuji yang bermanfaat untuk kesuksesan hidupnya. Pendidikan karakter dilaksanakan pada setiap lingkungan di mana anak berada. Lingkungan keluarga adalah lingkungan pertama yang ditemukan anak. Orang tua memiliki tanggung jawab untuk menanamkan sikap-sikap yang baik pada anak. Orang tua tidak semestinya menyerahkan pendidikan karakter anak kepada guru. Orang tua dan guru adalah model yang akan ditiru dan diteladani oleh anak, baik ucapan maupun perbuatannya. Penanaman karakter pada anak dapat dilakukan melalui nasihat, pembiasaan, keteladanan, dan penguatan. Kata Kunci: Internalisasi karakter positif, Anak usia dini, Home visit