Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN PENYAKIT ISPA PADA BALITA DI DUSUN RONDONGAN DAN DUSUN GALUNG DESA SUMARRANG KECAMATAN CAMPALAGIAN KABUPATEN POLEWALI MANDAR Imron Yaman
Jurnal Kesehatan Marendeng Vol 6 No 3 (2021): Maret 2021
Publisher : LPPM STIKES Marendeng Majene

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58554/jkm.v5i1.6

Abstract

Abstrak. ISPA didefinisikan sebagai penyakit saluran pernapasan akut yang disebabkan oleh agen infeksius yang ditularkan dari manusia ke manusia.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dengan prilaku pencegahan ISPA pada balita. Desain Penelitian ini menggunakan Survei Analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi penelitian seluruh semua ibu yang mempunyai balita dan bertempat tinggal di Dusun Rondongan dan Galung Desa Sumarrang Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar dengan jumlah ibu sebanyak 92 orang. Jumlah sampel sebanyak 75 ibu dengan teknik Proportional Stratified Random Sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Analisa Univariat disajikan menggunakan tabel distribusi frekuensi sedangkan analisa Bivariat menggunakan uji Fisher’s Exact Test. Hasil penelitian diperoleh p-value = 0,248 >  (0,05) maka disimpulkan bahwa tidak ada hubungan pengetahuan ibu dengan prilaku pencegahan ISPA pada balita di Dusun Rondongan dan Galung Desa Sumarrang Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar. Rekomendasi untuk peneliti selanjutnya agar meneliti bagaimana hubungan pendidikan, dan budaya serta faktor lainya yang dapat mempengaruhi perilaku pada pencegahan ISPA.
STUDY DESKRIPTIF REKRUTMEN PERAWAT DAN MUTU KLINIS PELAYANAN KEPERAWATAN DI RSUD MAJENE Imron Yaman; Ikram Bauk
Jurnal Kesehatan Marendeng Vol 7 No 1 (2023): Maret 2023
Publisher : LPPM STIKES Marendeng Majene

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58554/jkm.v7i1.60

Abstract

Keberhasilan rumah sakit dalam menjalankan fungsinya ditandai dengan mutu pelayanan yang baik. Mutu pelayanan yang baik itu dipengaruhi oleh bagaimana sumber daya manusia sebagai salah satu faktor keberhasilannya. Perawat sebagai tulang punggung dalamn memberikan pelayanan / asuhan keperawatan, menduduki posisi yang tidak tergantikan di rumah sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses rekrutmen perawat dalam mutu pelayanan klinis keperawatan di RSUD Majene. Penelitian ini adalah jenis penelitian analisa deskriptif menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain Cross sectional atau potong lintang. Hasil penelitian menunjukkan responden dengan mengikuti proses rekrutmen dengan menggunakan SOP rekrutmen sebanyak 35 orang (85,4%) dan tidak sesuai dengan SOP Rekrutmen sebanyak 6 orang (14,6%). Hal ini menunjukkan responden yang melakukan pengukuran tingkat pelayanan keperawatan sebanyak 41 orang (100%)