Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan Batu Gamping Enrekang Dalam Campuran Beton Kekuatan Tinggi Jabair Jabair
Journal of Applied Civil and Environmental Engineering Vol. 2 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/jacee.v2i1.3362

Abstract

Di Indonesia, agregat dari jenis batu gamping dalam campuran beton masih jarang/bahkan mungkin belum pernah digunakan dalam campuran beton kekuatan tinggi untuk konstruksi bangunan. Padahal jenis batuan seperti ini cukup banyak dan tersebar dibeberapa wilayah di Indonesia.Penelitian tentang penggunaan batu gamping dalambeton berkekuatan tinggi sangat diperlukan. Penelitian ini dilakukan untuk mengukurberapa besar kekuatan tekan yangdapat dihasilkan dari campuran beton yang menggunakan pasir gamping dan batu pecah gamping sebagai agregat halus dan agregat kasarnya. Penelitian dilakukan dengan metode studi pustaka dan studi eksperimental. Agregat halus dan agregat kasar yang terbuat dari hasil olahan batu gamping diperiksa di Laboratorium dengan uji karakteristik. Campuran beton didesain menggunakan metode DoE dengan kekuatan tekan direncanakan sebesar 50 MPa. Perancangan campuran beton kekuatan tinggi dapat menghasilkan kekuatan tekan rata-rata beton yang tinggi. Kekuatan tekan rata-rata beton campuran pasir gamping dengan batu pecah gamping, untuk faktor air semen 0,20 memberikan nilai kekuatan tekan rata-rata sebesar f'c: 55,13 MPa. Untuk faktor air semen 0,25 memberikan nilaif'c: 45,67 MPa dan untuk faktor air semen 0,30 diperoleh f'c: 45,27 MPa.