This Author published in this journals
All Journal Jurnal MediaTIK
Wahdania
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Minat Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah Inovasi Teknologi Mustari S. Lamada; Shabrina Syntha Dewi; Wahdania
Jurnal MediaTIK Volume 7 Issue 2, Mei (2024)
Publisher : Jurusan Teknik Informatika dan Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Minat Belajar Mahasiswa dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Mahasiswa pada Mata Inovasi Teknologi di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel pada penelitian ini yaitu mahasiswa Angkatan 2022 yang telah mengikuti mata kuliah inovasi teknologi sebanyak 77 mahasiswa. Mahasiswa yang dijadikan responden diambil melalui Teknik simple random sampling . Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini berupa angket/kuesioner dan dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel dan histogram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Minat belajar mahasiswa pada mata kuliah inovasi teknologi di Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer Universitas Negeri Makassar cenderung tinggi dengan rata-rata tanggapan responden sebesar 73,4%, menunjukkan tingkat minat yang kuat. (2) Penelitian ini mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata kuliah inovasi teknologi. Faktor internal, seperti intelegensi, bakat, motivasi, dan sikap peserta didik yang mempunyai pengaruh signifikan terhadap minat belajar siswa. Faktor internal yang mempunyai pengaruh tinggi terhadap minat belajar siswa yaitu motivasi. Faktor eksternal, seperti keadaan keluarga, pendidik, dan lingkungan sosial, juga berkontribusi dalam membentuk minat belajar. Faktor eksternal yang mempunyai pengaruh tinggi terhadap minat belajar siswa yakni pendidik dan cara mendidik. Interaksi kompleks antara faktor-faktor ini memberikan landasan penting bagi kurikulum pengembangan dan strategi pengajaran yang lebih efektif.