Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Perkembangan Sosial Budaya Masyarakat Pemukiman Sompok Semarang Tahun 1906–1930 Dewi, Kurnia; Muntholib, Abdul; Suryadi, Andy
Journal of Indonesian History Vol 6 No 1 (2017): Journal of Indonesian History (JIH)
Publisher : Journal of Indonesian History

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemukiman Sompok di pilih oleh gemeente Semarang untuk mengatasi wabah penyakit menular yang menyebar di Semarang. Sompok dipilih karena wilayahnya bebas dari wabah penyakit menular. Pembangunan di Sompok dimulai dari pembebasan lahan, kemudian dibangun rumah percontohan. Karena warga semarang berminat menyewa rumah di Sompok, perencanaan pembangunan kembali dilakukan pada tahun 1916.  Pembangunan di Sompok dilakukan pada tahun 1920. Kampung/gang dibelakang kawasan Sompok dibangun rumah yang lebih kecil bagi pejabat kelas rendah. Perkembangan sosial budaya masyarakatnya terlihat dari pola hidup yang awalnya tidak sehat menjadi hidup bersih dan sehat. Dahulunya warga mandi dan buang air di sembarang tempat, ketika tinggal di Sompok harus lebih rapi. Fasilitas mandi, cucui, kakus yang dibangun harus dijaga kebersihannya oleh penghuni Sompok. Pembangunan Sompok mengakibatkan perubahan dalam berbagai hal, mulai dari kebiasaan penghuninya hingga pengaruhnya kepada masyarakat Semarang.
PENGARUH PROMOSI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA DUTA PONSEL RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU Dewi, Kurnia
JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS Vol 7, No 3 (2018)
Publisher : JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada Duta Ponsel Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Perumusan masalah adalah apakah promosi dan kualitas pelayanan secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pengambilan sampel dengan Rumus Slovin, yakni diperoleh sampel sebanyak 99 responden. Responden dalam penelitian ini adalah pelanggan yang berbelanja di Duta Ponsel Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisa deskriptif dan analisa kuantitatif. Hasil dari regresi diperoleh persamaan yaitu Y = 7,265 + 0,412 X1 + 0,220 X2. Artinya, jika nilai koefisien Promosi (X1) dan Koefisien Kualitas Pelayanan (X2) sama dengan 0 maka nilai variabel Keputusan Pembelian (Y) adalah sebesar 7,265, Jika nilai koefisien Promosi (X1) mengalami kenaikan/peningkatan 1 satuan sedangkan variabel independent lainnya tetap, maka Keputusan Pembelian (Y) akan meningkat sebesar 0,412 dan jika nilai koefisien Kualitas Pelayanan (X2) mengalami kenaikan/peningkatan 1 satuan sedangkan variabel independent lainnya tetap, maka Keputusan Pembelian (Y) akan meningkat sebesar 0,220. Oleh karena itu terjadi hubungan yang positif antara Promosi dengan Keputusan Pembelian Dan terdapat pula hubungan yang positif antara Kualitas Pelayanan dengan Keputusan Pembelian. Dari hasil pengujian, dapat diketahui bahwa F hitung > F tabel yaitu 14,770 > 3,09. Sehingga kedua variabel bebas yaitu Promosi dan Kualitas Pelayanan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel terikat yaitu Keputusan Pembelian pada Duta Ponsel Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Berdasarkan hasil pengujian, dapat diketahui hasil koefisien korelasi berganda (R) yaitu 0,485. Hal ini menunjukkan tingkat hubungan antara seluruh variabel independent terhadap variabel dependent dalam penelitian ini berada dalam kriteria keeratan hubungan sedang. Hal ini berarti keeratan hubungan sedang atau pengaruh sedang. Variabel Promosi dan Kualitas Pelayanan secara parsial dan simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada Duta Ponsel Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,235. Hal ini menunjukkan bahwa variabel independent mempengaruhi sebesar 23,5% terhadap variabel dependent yaitu Keputusan Pembelian pada Duta Ponsel Rengat Kabupaten Indragiri Hulu, sedangkan sisanya sebesar 76,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak ikut dalam penelitian ini.