Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA PEMAHAMAN PERISTIWA SUMPAH PEMUDA TERHADAP SIKAP BELA NEGARA Siti Nurjanah
Krinok: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Sejarah Vol. 2 No. 3 (2023): Sejarah Lokal dan Pendidikan Sejarah
Publisher : Pendidikan Sejarah FKIP Universitas JAMBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/krinok.v2i3.25235

Abstract

Artikel ini membahas tentang hubungan pemahaman peristiwa sumpah pemuda terhadap sikap bela negara. Sumpah pemuda merupakan momen penting bagi bangsa Indonesia sekaligus menjadi tonggak dimulainya pergerakan organisasi pemuda di Indonesia. Peristiwa sumpah pemuda terjadi pada tanggal 28 Oktober 1928 pada acara Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan berdasar usulan dari Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia (PPPI). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pemahaman yang baik terhadap sejarah peristiwa sumpah pemuda dapat menumbuhkan sikap bela negara terhadap siswa. Adapun metode yang digunakan dalam penulisan ini yaitu metode pendekatan kualitatif dengan melakukan review artikel jurnal, telaah kepustakaan dan kemudian disimpulkan hasilnya. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pemaknaan yang baik terhadap Peristiwa Sumpah Pemuda sangat berpengaruh pada sikap generasi muda. Antara pemahaman dan sikap adalah satu hal yang tak terpisahkan.