Herlina Widya Sari
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemberdayaan Kelompok Tani Geger Girang Dalam Inovasi Olahan Cabai Rawit Hijau Untuk Meningkatkan Penghasilan UMKM Lalu Azikri Amrullah; Febrianto Akbar; Nurmayanti; Irma Sofia Ayuba; Herlina Widya Sari; I Wayan Gunada
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 7 No 1 (2024): Januari - Maret
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jpmpi.v7i1.7315

Abstract

Melimpahnya cabai rawit hijau pada saat panen, belum dapat meningkatkan penghasilan kelompok tani Geger Girang di Desa Setanggor Dusun Lendek-Lombok Timur Nusa Tenggara Barat. Peningkatan penghasilan dapat dilakukan dengan mengolah cabai rawit hijau dengan inovasi olahan. Pemberdayaan inovasi produk olahan cabai rawit hijau dapat menjadi solusi dalam mengatasi permasalahan tersebut sekaligus menjadikannya sebagai tambahan penghasilan. Tujuan kegiatan pemberdayaan kepada masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan, sikap, mengembangkan inovasi dan keterampilan masyarakat kelompok tani Geger Girang dalam mengolah cabai rawit hijau menjadi produk olahan yang bervariasi. Metode kegiatan yang digunakan dengan menggunakan metode ceramah mengenai cabai rawit hijau, metode praktik tentang cara pengolahan pembuatan sambel dan abon dengan menggunakan bahan cabe hijau, serta melakukan evaluasi kegiatan melalui metode tanya jawab serta pendampingan kegiatan praktik pasca pelatihan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa kelompok tani dapat mengolah hasil panen dengan membuat berbagai inovasi olahan sambal dan abon. Sebagai tindak lanjut dari kegiatan ini, perlu konsistensi dalam pendampingan untuk pemasaran produk olahan dan inovasi olahan lainnya, sehingga tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberdayakan kelompok tani Geger Girang secara berkelanjutan untuk meningkatkan penghasilan UMKM.