Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) PEGAWAI KANTOR-KANTOR KECAMATAN KOTA PADANGSIDIMPUAN Edi Epron Sihombing; Khoirul Kholik Nasution
Jurnal Education and Development Vol 8 No 4 (2020): Vol.8.No.4.2020
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (693.13 KB) | DOI: 10.37081/ed.v8i4.2221

Abstract

Organizational Citizenship Behavior (OCB) merupakan perilaku extra-role dari seseorang pegawai di dalam lingkungan kerja organisasi. Perilaku ini merupakan perilaku yang tidak wajib dilakukan namun perilaku OCB yang tinggi akan sangat menguntungkan organisasi. Untuk dapat melayani masyarakat yang memiliki kepentingan di kantor-kantor Kecamatan Kota Padangsidimpuan maka diperlukan kedisplinan tinggi yang diterapkan para pegawai. Tingkat kedisplinan yang dimiliki para pegawai berada pada tingkatan yang rendah khususnya pada kedisiplinan terhadap jam kerja. Banyak para pegawai yang tidak ditemukan berada di kantor pada saat jam kerja. Kondisi lainnya yang menggambarkan bahwa tingkatan OCB yang rendah di dalam diri para pegawai adalah bahwa di saat salah satu pegawai berhalangan hadir atau tidak masuk kerja maka pekerjaan yang ditinggalkannya akan terbengkalai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor yang mempengaruhi OCB para pegawai di kantor-kantor Kecamatan Kota Padangsidimpuan. Secara teoritik, hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan pandangan mengenai kajian Organizational Citizenship Behavior (OCB) yang masih relatif baru di dalam topik perilaku organisasi. Dan secara praktis, hasil penelitian ini dapat dipergunakan sebagai referensi bagi para Camat ataupun pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya dalam mengelola sumber daya manusia, sehingga dapat meningkatkan kualitas kinerja pelayanan publik. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang mengandalkan kuesioner dalam teknik pengumpulan data. Kuesioner akan diberikan kepada para pegawai yang bekerja di kantor-kantor Kecamatan kota Padangsidimpuan. Sampel pada penelitian ini adalah sebanyak (6 x 20) atau 120 orang responden Pegawai Negeri Sipil, dengan teknik pengambilan sampel secara acak (random sampling). Hasil penelitian menunjukkan bahwa, faktor Budaya Organisasi, Kepribadian, Dukungan Organisasi, Interaksi Atasan-Bawahan, Masa Kerja dan Gender mampu mempengaruhi Organizational Citizenship Behavior (OCB) para pegawai pada kantor-kantor kecamatan di Kota Padangsidimpuan. Dalam hal ini faktor yang paling besar pengaruhnya adalah Interaksi Atasan-Bawahan. Semakin baik interaksi atasan dengan bawahan maka akan memberikan dampak yang sangat baik pula dalam hal pelaksanaan tugas dan fungsi, sehingga dapat meningkatkan semangat kerja, mampu menciptakan inovasi dan terlaksananya kualitas kerja para pegawai.