Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Menumbuhkan kesadaran masyarakat terkait internet sehat: Penggunaan aplikasi aman dan edukatif bagi anak-anak Tundo, Tundo; Wijonarko, Panji; Salam, Abdus; Tampubolon, Parlindungan; James, Bobby Arvian
KACANEGARA Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol 7, No 1 (2024): Februari
Publisher : Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28989/kacanegara.v7i1.1835

Abstract

Internet sehat adalah aktifitas manusia yang sedang melakukan kegiatan online baik browsing, upload, download, chating, dan sosial media secara tertib, baik dan beretika sesuai norma dan aturan berlaku dilingkungan masyarakat. Aktifitas penggunaan internet sehat sebaiknya mulai diterapkan sejak dini, agar moral anak-anak terjaga dan tidak rusak akibat penggunaan internet. Permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat kampung Bugis, Desa Jayasakti, Kecamatan Muara Gembong masih sangat minim pengetahuan terkait penggunaan internet sehat yang tepat berdasarkan tujuan penggunaan yang tidak merusak moral bangsa baik untuk tingkat dewasa ataupun anak-anak, tetapi sasaran pengabdian ini fokus kepada anak-anak sebagai generasi masa depan agar dapat menggunakan internet secara benar dan tepat, sehingga kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan penggunaan internet sehat bagi siswa di SMP N 2 Muara Gembong dalam menumbuhkan kesadaran dalam penggunaan aplikasi aman dan peningkatan edukatif bagi anak-anak agar tidak salah dalam menggunakan aplikasi serta berbagai aplikasi yang direkomendasikan untuk digunakan dan tidak boleh digunakan bagi anak-anak. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa guru dan siswa/i mengikuti kegiatan dengan sangat antusias. Melalui pendekatan yang terarah dan interaktif, siswa telah memperoleh pengetahuan yang lebih mendalam mengenai penggunaan aplikasi yang tepat bagi anak-anak. 
PENGENALAN KECERDASAN BUATAN BAGI SISWA/I SMK PERGURUAN CIKINI ALUR LAUT Firmansyah, Satria; Tampubolon, Parlindungan; Firdaus, Muhammad Akbar; Pratama, Nayandra Akbar; Pratama, Raihan Putra; Zulfikor, Muhammad; Yudha, Aura Sandi; Maharani, Shinta Aulia
KAMI MENGABDI Vol 4, No 1 (2024): KAMI MENGABDI
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52447/km.v4i1.7655

Abstract

Kecerdasan buatan (AI) adalah inti dari perubahan industri yang sedang berlangsung. Laporan ini memberikan gambaran tentang penggunaan AI di berbagai sektor industri dan menyoroti tantangan dan peluang  terkait. AI telah mengubah cara kita bekerja, berinteraksi, dan bahkan berpikir tentang inovasi. Dalam konteks ini, beberapa bidang utama telah diidentifikasi dimana AI mempunyai dampak yang signifikan, termasuk otomatisasi proses bisnis, analisis data  mendalam, optimalisasi rantai pasokan, dan layanan pelanggan yang dipersonalisasi. Namun terdapat tantangan penting yang harus diatasi, antara lain: Keamanan Data, Etika Penggunaan AI, dan Keterbatasan Teknis. Terlepas dari tantangan-tantangan ini, kami juga menyoroti peluang-peluang yang ditimbulkan oleh kemajuan AI. Hal ini mencakup kemampuan seperti meningkatkan efisiensi operasional, meningkatkan pengambilan keputusan berdasarkan data, mengidentifikasi pola yang sebelumnya tidak terlihat  dalam big data, dan menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih personal dan memuaskan. Dalam menghadapi masa depan yang didorong oleh AI, dunia usaha dan pemangku kepentingan perlu memastikan pendekatan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan dalam penerapan teknologi ini. Pengabdian masyarakat adalah elemen penting dalam penerapan kecerdasan buatan (AI) yang bertanggung jawab dan berkelanjutan. Melalui pengabdian masyarakat, organisasi dapat berkontribusi pada pembangunan yang lebih inklusif dan berkelanjutan, serta memastikan bahwa penerapan AI dilakukan dengan cara yang etis dan memperhatikan kepentingan masyarakat luas.
MENUJU INTERNET SEHAT: MENDORONG KESADARAN MASYARAKAT DALAM PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA DAN KEAMANAN TRANSAKSI DIGITAL Wijonarko, Panji; Salam, Abdus; Tundo, Tundo; Tampubolon, Parlindungan; James, Bobby Arvian; Akbar, Rasyan; Maharani, Shinta Aulia; Tasti, Andi Thalita
BERDIKARI Vol 7, No 1 (2024): Vol 7, N0 1 (2024): Jurnal Berdikari
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52447/berdikari.v7i1.7648

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah membawa perubahan mendasar dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Teknologi informasi sekarang ini sudah banyak digunakan oleh masyarakat, baik anak-anak, remaja, maupun orang tua. Di tengah maraknya perkembangan tersebut, media sosial dan transaksi digital telah menjadi bagian integral dari rutinitas sehari-hari masyarakat modern, salah satunya adalah kalangan remaja. Remaja dan internet saat ini menjadi sangat dekat satu sama lain dan tidak dapat dipisahkan. Ibarat pisau bermata dua, di satu sisi internet bisa digunakan untuk kegiatan positif dan di sisi lainnya internet dapat merusak tatanan kehidupan bermasyarakat jika digunakan untuk hal-hal yang negatif. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan di SMPN 2 Muara Gembong, Desa Jayasakti, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Masyarakat di Desa Jayasakti khususnya Siswa/I SMPN 2 Muara Gembong memiliki permasalahan terkait minimnya literasi mengenai internet sehat serta kurangnya pengetahuan tentang risiko online, termasuk resiko privasi dan keamanan yang dapat membuat penduduk desa tidak waspada terhadap ancaman yang mungkin timbul dari aktivitas online. Pengabdian dilakukan sebagai upaya untuk membangun kesadaran masyarakat khususnya Siswa/I SMPN 2 Muara Gembong mengenai pentingnya penggunaan internet yang sehat dan bijaksana.