Supriyadi, Dimas Tedy
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Silinder Konverter Internasional (Mayora Group) Supriyadi, Dimas Tedy; Ellesia, Nindie
Jurnal Ilmiah PERKUSI Vol. 4 No. 3 (2024): PERKUSI
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.perkusi.v4i3.41385

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan pada PT. Silinder Konverter Internasional (Mayora Group). Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket kuesioner. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu hasil dari teknik Sampel jenuh mengambil atau menarik seluruh populasi untuk menjadi sampel penelitian. Analisis data menggunakan program SPSS versi 26. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji instrumen data, uji asumsi klasik, uji analisis dan uji hipotesis. Pengujian hipotesis secara parsial Motivasi (X1) diperoleh nilai thitung sebesar 12,068 dimana nilai thitung > ttabel (12,068 > 1,621 ) dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Artinya Motivasi (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Pengujian hipotesis secara parsial Disiplin Kerja (X2) memiliki nilai thitung > ttabel ( 11,262 > 1,671) dan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Artinya Disiplin Kerja (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Pengujian hipotesis secara simultan diperoleh nilai fhitung > ftabel (105,871 > 3,153) hal ini juga diperkuat dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Maka Dapat disimpulkan bahwa Motivasi (X1) dan Disiplin Kerja (X2) berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan (Y).