Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH HARGA BROILER DAN HARGA JAGUNG TERHADAP HARGA KARKAS DENGAN PENAMBAHAN CALENDAR EFFECTS MENGGUNAKAN METODE VECM-X Hasnita; Hilma Mutiara Winata
Journal of Social and Economics Research Vol 6 No 1 (2024): JSER, June 2024
Publisher : Ikatan Dosen Menulis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54783/jser.v6i1.508

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga broiler dan harga jagung terhadap harga karkas dengan menerapkan analisis Vector Autoregressive (VAR) serta menerapkan metode VAR dengan ditambahkan calendar effects (VAR-X) dan jika data tidak stasioner pada level dan terdapat kointegrasi maka digunakan vector error correction model (VECM-X). Hal ini didasarkan pula pada pertimbangan untuk melihat apakah ada perbedaan harga ketika terdapat kejadian hari raya tertentu dan hari biasa. Hasil analisis dengan VECM pada lag 13 untuk harga karkas menyatakan bahwa terdapat beberapa hubungan kausalitas, diantaranya harga broiler mempengaruhi harga karkas. Hari-hari khusus seperti awal tahun, akhir tahun, awal Ramadhan, idul fitri dan idul adha mempengaruhi harga karkas. Sedangkan harga jagung tidak mempengaruhi harga karkas. Uji kelayakan model menunjukkan hasil bahwa sisaan model VECM bersifat whise noise pada tingkat kepercayaan 95%. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa model VECM layak digunakan.