This Author published in this journals
All Journal Jurnal Pandu Husada
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pola Konsumsi Makanan Terhadap Status Gizi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara Pada Masa Pandemi COVID-19 Ichsan, Muhammad Raisan Adani; Febriyanti, Eka
JURNAL PANDU HUSADA Vol 5, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/jph.v5i3.21087

Abstract

Abstrak: Masa pandemi COVID-19 ini menuntut masyarakat untuk menerapkan pola makan sehat dan lebih beragam, tapi sayangnya menurut sebuah penelitian menyatakan perubahan pola makan yang terjadi selama pandemi COVID-19 cenderung mengarah pada perilaku negatif, di antaranya perilaku makan berlebihan dengan pilihan makanan tinggi kalori. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola konsumsi makanan (jenis makanan, jumlah makanan dan frekuensi makan) dengan status gizi mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) pada masa pandemi COVID-19. Penelitian merupakan observasional analitik dengan pendekatan  cross sectional terhadap 63 sampel mahasiswa FK UMSU. Data pola konsumsi makanan dikumpulkan menggunakan kuesioner sementara status gizi menggunakan pemeriksaan indeks massa tubuh. Data yang didapat dianalisis menggunakan uji Fisher Exact dengan kemaknaan P0.05. Dari uji Fisher Exact ditemukan bahwa tidak terdapat hubungan pola makan dengan status gizi mahasiswa selama pandemi COVID-19 dengan nilai P-value = 0,128. Tidak terdapat hubungan antara pola konsumsi makanan dengan status gizi mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Angkatan 2018 pada masa pandemi COVID-19.