Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI PENGAJUAN SURAT KEPENDUDUKAN DI KANTOR DESA PRAJEKAN KIDUL BERBASIS WEBSITE Mochammad Zainur Rahman A.; Ulya Anisatur R.; Nur Qodariyah Fitriyah
Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 7 (2024): Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi
Publisher : CV SWA Anugerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.3785/kohesi.v2i7.2355

Abstract

Desa Prajekan Kidul berada di Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso Provinsi Jawa Timur. Proses pelayanan administrasi masyarakat diantaranya dilakukan di kantor desa Prajekan Kidul. Salah satu dari aktifitas tersebut adalah proses pengajuan surat dari masyarakat sekitar ke kantor desa prajekan kidul. Pelayanan Administrasi di desa ini menggunakan cara yang yang masih menggunakan Software Microsoft Word , dimana proses tersebut akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Hal ini akan menjadi sebuah permasalahan jika dibutuhkan proses yang cepat dan efisien. Melalui proses analisa permasalahan dan kebutuhan maka dibuatlah sebuah sistem informasi administrasi yang dapat mengatasi proses tersebut. Sistem ini dibuat dalam bentuk website agar semua proses dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun dengan berbekal komputer, Smartphone, browser dan koneksi internet, sehingga proses dilakukan secara digital cepat dan efisien . Berbekal proses wawancara dan observasi maka terdapat 3 user pengguna yaitu Kepala Desa, Admin dan Masyarakat dengan hak dan kewenangan masing-masing yang dirancang dalam bentuk diagram UML. Penggunaan Bahasa pemograman website ini menggunakan PHP framework CodeIgniter. Proses pengujian sistem dilakukan dengan Black Box Testing. Metode penelitian yang digunakan yaitu Waterfall. Hasil dari penelitian ini adalah Sistem Informasi Administrasi Pengajuan Surat Kepedudukan di Desa Prajekan Kidul yang dapat memberikan pemecahan masalah pada Kantor Desa Prajekan Kidul.