Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI

Nilai Moral Dalam Novel Sunset Bersama Rosie Karya Tere Liye: Kajian Sosiologi Sastra Sihotang, Arianto; Hayati, Nurhayati; Marsela, Emma
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.10895

Abstract

Novel Sunset Bersama Rosie karya Tere Liye menghadirkan beragam nilai moral yang terdapat pada setiap tokohnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengungkapkan wujud nilai moral yang terdapat dalam Novel Sunset Bersama Rosie karya Tere Liye. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dimulai dengan membaca novel Sunset Bersama Rosie. Selanjutnya, teknik analisis data dalam penelitian ini dimulai dari reduksi data, kodifikasi data, klasifikasi data, deskripsi data, interpretasi data, dan verifikasi data. Teori yang digunakan adalah teori Burham Nurgiyantoro yang membagi wujud dari penyampaian nilai moral secara umum menjadi tiga, yaitu hubungan manusia dengan Tuhannya, hubungan manusia dengan diri sendiri, hubungan manusia dengan manusia lain. Teknik penyajian hasil analisis data bersifat deskriptif dengan menyajikan data berupa penjelasan-penjelasan atau uraian. Hasil penelitian ini menghasilkan ada tiga wujud nilai moral. Wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan Tuhannya meliputi berdoa dan bersyukur. Wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan diri sendiri meliputi bekerja keras, pantang menyerah, waspada, bertanggung jawab, kemandirian, kerendahan hati, dan jujur. Wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan manusia lain meliputi peduli antarsesama, menghargai orang lain, tolong menolong, rela berkorban, dan berterimakasih.