Galih, Baginda
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Variasi Pengasahan Batu Gerinda Datar Terhadap Kekasaran Permukaan Material Baja ST 37 Galih, Baginda; Stefani, Windy; Prasetyo, Naufal Abdurrahman
Marine Science and Technology Journal Vol 1 No 1 (2024): Marine Science and Technology Journal
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/maristec.v1i1.3106

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kekasaran permukaan material baja dengan jenis ST 37 akibat variasi proses pengasahan batu gerinda. Sebagai proses finishing pada produk manufaktur, maka proses menggerinda datar perlu diketahui parameter asahan batu yang tepat. Penggunaan ST 37 sendiri menjadi pertimbangan karena kebutuhan material benda kerja untuk pendidikan di laboratorium manufaktur. Metode penelitian pendekatan eksperimen pada 3 spesimen dengan 3 variasi parameter pengasahan batu gerinda. Pengambilan data enggunakan konsep duplo untuk memperoleh data lebih dari satu. Setiap data sampel mempunyai 6 pengukuran. Hasil yang diperoleh yaitu, variasi 1 mendapat nilai kekasaran permukaan N6 dengan rata-rata kekasaran 0,839 ?m.Variasi 2 memperoleh nilai kekasaran permukaan N6 dengan nilai rata-rata kekasaran 0,650 ?m. Variasi 3 didapatkan nilai kekasaran permukaan N8 dengan nilai rata-rata 2,685 ?m. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa pengasahan batu gerinda berpengaruh terhadap perubahan nilai kekasaran permukaan, baik variasi 1 maupun 2.