Musif
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal el-Huda: Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Keagamaan

Peningkatan Hasil Belajar dan Teknik Dasar Bermain Sepak Bola Siswa Kelas V SDN I Kalibeber melalui Modifikasi Permainan Sepak Bola Boladator Semester I Tahun 2022/2023 Musif
Jurnal el-Huda Vol. 14 No. 02 (2023): Jurnal el-Huda
Publisher : LP2M, Institut Agama Islam Qamarul Huda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59702/el-huda.v14i02.63

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatan hasil belajar dan teknik dasar bermain sepak bola siswa kelas V SDN 1 Kalibeber melalui modifikasi permainan sepak bola boladitor Semester I tahun 2022/2023. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri 1 Kalibeber Kecamatan Mojotengah Kabupaten Wonosobo Semester I Tahun Pelajaran 2022/2023 yang berjumlah 34 siswa. Untuk metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan lembar pengamatan. Dari hasil penelitian yang diperoleh prosentase dengan menggunakan bantuan check list dapat diperoleh hasil bahwa prosentase kemampuan belajar dari siswa kelas V SDN 1 KALIBEBER ranah kognitif observasi awal 17,64% meningkat di siklus I 51,47% dan meningkat lagi di siklus II 92,64%. kemampuan afektif di observasi awal sebanyak 44,85% meningkat di siklus I 65,80% dan meningkat lagi di siklus II 93,75%. Kemampuan psikomotor di observasi awal 29,04% meningkat di siklus I 67,64% dan meningkat tajam di siklus II sebanyak 92,27%. Dari hasil di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran modifikasi permainan sepak bola “ boladiator “ untuk peningkatan hasil belajar dan penguasaan teknik dasar bermain sepak bola siswa kelas V semester I SDN 1 KALIBEBER secara umum sangat tepat digunakan karena sesuai dengan tingkat intelegensi, afeksi dan motoriknya.