Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Angka Lempeng Total Ikan Mujair (Oreochromis mossambicus) Asap Di Pasar Kedung Boto Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan Haikal, Andris Muhamad; Ike Rismawati, Senja; Sholiha, Illiyatus
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 11 No 1 (2024): APRIL 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v11i1.22213

Abstract

Ikan mujair adalah jenis ikan air tawar yang biasa ditemukan di perairan danau atau sungai di Indonesia. Ikan mujair sering dimanfaatkan sebagai bahan masakan karena dagingnya yang lezat dan gurih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai angka lempeng total ikan mujair (Oreochromis mossambicus) asap di Pasar Kedung Boto Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan. Uji angka lempeng total pada penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Pangan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.. Objek yang dikaji dalam penelitian ini adalah ikan mujair asap dari 6 UMKM di Pasar Kedung Boto Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai angka lempeng total dari 6 UMKM tersebut memenuhi SNI dimana nilai angka lempeng total UMKM 1 sebesar 0.005 x 104 koloni/g, UMKM 2 sebesar 0.025 x 104 koloni/g, UMKM 3 sebesar 0.005 x 104 koloni/g, UMKM 4 sebesar 0.025 x 104 kloni/g, UMKM 5 sebesar 0.035 x 104 koloni/g, UMKM 6 sebesar 0.025 x 104 koloni/g yang artinya tidak tidak melebihi batas ikan asap SNI 2725:2013