Khatrina Bine Matongan
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Liberosis: Jurnal Psikologi dan Bimbingan Konseling

ANALISA LITERATUR: KONFLIK PERAN GANDA PADA POLISI WANITA YANG BERKELUARGA Annisa Erniyanti; Khatrina Bine Matongan; I Made Mahendra Wijaya Putra; Tugimin Supriyadi
Liberosis: Jurnal Psikologi dan Bimbingan Konseling Vol. 3 No. 2 (2024): Liberosis: Jurnal Psikologi dan Bimbingan Konseling
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.3287/liberosis.v3i2.3801

Abstract

Polisi adalah anggota kepolisian yang bertugas menjaga ketertiban umum, mencegah kejahatan, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan kepada masyarakat. Mereka bertanggung jawab untuk melakukan patroli, menyelidiki pelanggaran hukum, menangkap pelaku kejahatan, dan memberikan bantuan dalam situasi darurat. Penelitian ini menggunakan metode literature review yaitu membaca dengan seksama dan menganalisis informasi berdasarkan jurnal, artikel, dan website resmi sehingga informasi yang dihasilkan berhubungan dengan apa yang akan diteliti penulis. Analisis deskriptif menggunakan jurnal yang berkaitan dengan Konflik Peran Ganda Polisi Wanita yang bertujuan untuk mendeskripsikan data secara faktual dan akurat, sifat-sifat, serta gambaran fenomena yang terjadi. Adanya stres kerja pada polisi wanita mengakibatkan turunnya kinerja. Dukungan sosial dari rekan kerja maupun keluarga dapat meningkatkan kemampuan diri yang baik dalam menghadapi konflik peran ganda. Perlunya kemampuan penerimaan diri, penguasaan lingkungan, penentuan tujuan hidup, dan penegmbangan diri dan komitmen.
SOSIALISASI DAMPAK CYBERBULLYNG DALAM SUDUT PANDANG PSIKOLOGI KRIMINAL DI KALANGAN SMAN 2 BABELAN Andi Restu; Angelica, Angelica; Khatrina Bine Matongan; Abdul Maulana
Liberosis: Jurnal Psikologi dan Bimbingan Konseling Vol. 3 No. 2 (2024): Liberosis: Jurnal Psikologi dan Bimbingan Konseling
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.3287/liberosis.v3i2.3829

Abstract

SMA sederajat merupakan tempat dimana para remaja mengalami banyak fenomena dalam hidupnya baik yang positif maupun negatif sehingga hal tersebut dapat mempengaruhi perkembangan psikologis mereka. salah satu fenomena yang muncul dalam masa SMA adalah cyberbullying. Tujuan penelitian ini yaitu melakukan pencegahan cyberbullying terhadap siswa dan siswi 11 IPA 1 di SMAN 2 BABELAN, Penelitian ini menggunakan pendekatan psikoedukasi dan metode pengabdian kepada masyarakat (abdimas) dengan pemberian pretest dan posttest untuk mensosialisasikan dampak cyberbullying dari sudut pandang psikologi kriminal di kalangan siswa SMAN 2 Babelan. Pendekatan ini dipilih untuk memberikan pemahaman komprehensif dan preventif kepada siswa dan siswi mengenai bahaya cyberbullying dan cara menghadapinya. Dengan hasil penelitian yaitu tidak ada pengaruh yang siginfikan yang diberikan dari psikoedukasi hal ini dibuktikan dengan adanya hasil uji beda parametrik dari hasil pretest dan posttest yaitu p = 0,018 >0,005, namun psikoedukasi ini memberikan beberapa ilmu baru kepada para siswa dan siswi hal ini dibuktikan dengan nilai cohend’s sebesar 0,157. hasil yang di dapatkan menunjukkan bahwa siswa sudah memiliki kesadaran yang cukup tinggi tentang cyberbullying sebelum psikoedukasi dimulai. Peneliti juga menambahkan dari sudut pandang kriminologi dan psikologi sehingga psikoedukasi ini memberikan sedikit efek yang menambah wawasan subjek tentang cyberbullying yaitu jenis dan dampaknya di buktikan pada ada perbedaan hasil pre-test dan pos-ttest yang telah diberikan.