Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Pelitabangsa

Pemberdayaan Masyarakat di Pedesaan melalui Program Pendidikan Islam Berkelanjutan Hermansyah, Yus; Rusnaya, Mangun Rusnaya; Karim, Mulkan; Sudrajat, Cucu Jajat; Takiah, Sofiatu; Hartini, Yeyen
Jurnal Pengabdian Pelitabangsa Vol. 5 No. 01 (2024): Jurnal Pengabdian Pelitabangsa - April 2024
Publisher : DPPM Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37366/jabmas.v5i01.5141

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat pedesaan melalui pendidikan Islam yang berkelanjutan. Dengan memanfaatkan potensi lokal dan memperkuat nilai-nilai keislaman, program ini berfokus pada peningkatan literasi agama, keterampilan hidup, dan kesadaran sosial melalui metode pengajaran yang kontekstual dan partisipatif. Kegiatan ini melibatkan pelatihan kepada guru-guru lokal, pengadaan materi ajar, serta pembentukan kelompok belajar berbasis masjid dan majelis taklim di wilayah Kecamatan Batununggal Kota Bandung. Hasil yang diharapkan dari program ini adalah peningkatan pemahaman masyarakat tentang ajaran Islam yang aplikatif dalam kehidupan sehari-hari, peningkatan partisipasi dalam kegiatan keagamaan dan sosial, serta terbentuknya kader-kader lokal yang mampu mengembangkan pendidikan Islam secara mandiri. Dengan demikian, program ini diharapkan dapat menjadi salah satu solusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pendidikan yang berkelanjutan.