Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Deskriptif Pemanfatan Media Audio Visual Berbantuan Youtube Pada Pembelajaran IPA Di SD Negeri Sodong 2 Handayani, Suci Dwi; Kusmana, Nandang; Widianingsih, Sari
Metakognisi Vol 6 No 2 (2024): Metakognisi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Babunnajah Pandeglang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57121/meta.v6i2.122

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan kurang efektif dan efisiennya proses belajar siswa pada pembelajaran IPA. Hal tersebut terlihat dari banyaknya siswa yang kurang memperhatikan dalam proses pembelajaran karena menganggap pembelajaran IPA adalah pembelajaran yang monoton. Selain itu, dalam pembelajaran guru tidak selalu menggunakan media untuk menunjang pembelajaran. Guru perlu memberikan pembelajaran yang melibatkan pemanfaatan lebih banyak indera seperti halnya pemanfaatan media audio visual berbantuan youtube. Solusi yang dilakukan untuk mengatasi kendala yang ditemui dalam pemanfaatan media audio visual berbantuan youtube diantaranya: berkolaborasi dengan guru yang sudah mahir dalam menggunakan IT, memiliki metode dan strategi yang beragam guna mencegah terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan, mengunduh video sebelum pembelajaran, meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam menyampaikan, menjelaskan serta menjabarkan materi pembelajaran, menjelaskan atau menjabarkan materi dari youtube berdasarkan poin-poin pentingnya saja, memilih video yang paling banyak ditonton atau ratingnya tinggi serta melengkapi sarana dan prasarana sebagai alat penunjang proses pembelajaran. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan media audio visual berbantuan youtube pada pembelajaran IPA di SD Negeri Sodong 2 dapat membangun semangat dan minat belajar siswa. Hal ini dapat dilihat dari semangat, antusias, ketertartarikan dan konsentrasi siswa dalam pembelajaran. Sedangkan kendala yang terjadi selama pemanfaatan media audio visual berbantuan youtube di SD Negeri Sodong 2 sudah dilakukan upaya untuk mengatasinya, sehingga pembelajaran IPA berlangsung dengan baik.
UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK DI SDIT INSAN ATQIYA Kusmana, Nandang; Ardianto, Teguh; Handayani, Suci Dwi; Rifki
Metakognisi Vol 6 No 1 (2024): Metakognisi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Babunnajah Pandeglang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57121/meta.v6i1.139

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru dalam meningkatkan aktivitas belajar siswa pada pembelajaran tematik di SDIT Insan Atqiya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru kelas V, siswa kelas V, dan orang tua siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya guru dalam meningkatkan aktivitas belajar siswa pada pembelajaran tematik sudah cukup baik, meliputi: 1) Menarik perhatian siswa, 2) Memotivasi siswa, 3) Menghimbau siswa untuk aktif, 4) Menjelaskan kompetensi dasar dan tujuan pembelajaran, 5) Memberikan stimulus, 6) Menggunakan metode dan media pembelajaran yang menarik, 7) Melakukan tanya jawab, 8) Merespons pertanyaan siswa, 9) Mengadakan evaluasi, dan 10) Menyimpulkan materi pelajaran. Faktor pendukung meliputi motivasi belajar siswa yang tinggi, metode pembelajaran yang tepat, dan lingkungan belajar yang nyaman. Sedangkan faktor penghambat adalah guru yang terkadang monoton dalam mengajar. Diperlukan upaya berkelanjutan dari guru dan dukungan dari berbagai pihak untuk terus meningkatkan aktivitas belajar siswa.