Mauludina, Resya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERAN DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN JAWA TIMUR DALAM EKSPOR PERIKANAN PADA PANDEMI COVID-19 TAHUN 2020-2021 Sulistiara, Wellinda Rizka; Mauludina, Resya; Rohman, Abid
SIYAR Journal Vol. 3 No. 2 (2023): SIYAR Journal
Publisher : The Department of International Relations, The Faculty of Social and Political Sciences, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15642/siyar.2023.3.2.91-105

Abstract

Dalam penelitian ini penulis membahas mengenai kegiatan ekspor yang dilakukan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Timur yang ikut andil dalam skema alur kegiatan ekspor perikanan sebagai dinas pemerintahan provinsi yang mengendalikan mutu perikanan pada saat pandemi Covid-19. Banyak sektor ekonomi yang terdampak pandemi Covid-19, misalnya terjadi penurunan ekspor dalam sektor perikanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana potensi ekonomi perikanan di Jawa Timur, khususnya dari sisi aspek perdagangan internasional. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa ekspor perikanan di Jawa Timur pada masa pandemi Covid-19 tahun 2020-2021 terdapat kenaikan volume sebesar 10 ton, yaitu 13,6%. Sedangkan untuk nilai dalam milyarnya tahun 2020-2021 meningkat 11,4%. Udang merupakan komoditi yang paling tinggi angka ekspornya. Studi ini menyimpulkan bahwa Jawa Timur sangat berpeluang menjadi pemain utama dalam sektor kelautan dan perikanan di Indonesia.