Anjani, Dewi Sekar
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN LEVERAGE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SUBSEKTOR FARMASI Anjani, Dewi Sekar; Anggriani, Rini; Widiyasti, Baiq Dinna
ECONOMIST: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 4 (2024): ECONOMIST: Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Publisher : CV Sentra Nusa Connection

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sektor farmasi pada 2015-2018 mengalami penurunan setiap tahunnya pada 7 perusahaan. Penurunan ini disebabkan berbagai faktor, salah satunya karena melemahnya mata uang rupiah terhadap mata uang dollar sehingga menyebabkan menurunnya harga saham dan berdampak pada nilai perusahaan. Pada tahun 2019-2021 mengalami penurunan yang disebabkan oleh covid-19, kemudian tahun 2022 mengalami kenaikan tetapi tidak signifikan, karena kebutuhan dan permintaan akan obat pada masa pandemi covid-19 meningkat. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan asosiatif kausal. Alat analisis dalam penelitian ini adalah SPSS. Hasil penelitian menemukan bahwa profitabilitas, likuiditas, dan leverage memberikan pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan variabel profitabilitas, likuiditas, dan leverage berpengaruh secara bersama-sama terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian secara teoritis memperoleh bukti empiris bahwa profitabilitas, likuiditas dan leverage berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan secara praktis kepada para pemangku kepentingan dalam perusahaan khususnya investor lebih memperhatikan profitabilitas, likuiditas dan leverage pada perusahaan karna hasil penelitian menunjukkan pengaruh pada nilai perusahaan.